Tidur Nyenyak
Kucing tidur dengan lidah terjulur. Itu artinya kucing itu sedang tidur nyenyak. Begitu nyenyaknya ia tidur sampai tulang rahang melonggar, sehingga mulut terbuka dan lidah keluar.
Itu adalah sesuatu yang normal untuk kucing, teman-teman. Jadi enggak perlu khawatir, Kids.
Keracunan
Kucing menjulurkan lidah sambil mengeluarkan air liur, bisa juga terjadi karena keracunan.
Misalnya minumnya tercampur pestisida, pembersih lantai, atau makan hewan yang mati karena diracun.
Selain mengeluarkan lidah sambil mengeluarkan air liur, gejala keracunan adalah muntah dan sulit bernapas.
Jika kita menemukan tanda-tanda keracunan pada kucing, segera bawa ke klinik hewan, ya.
Baca Juga: Main iPad Pemiliknya saat Ditinggal, Kucing Umur 7 Bulan Ini Asyik Selfie Sambil Grooming
Menderita Heatstroke
Kucing adalah hewan homeotherms. Artinya, mereka enggak bisa bersuhu tubuh di luar suhu normal, yaitu 38,5 – 39 derajat Celcius.
Jika melebihi itu, kucing akan menderita sengatan panas (heatstroke) jika berada di tempat yang panas dan kurang minum. Misalnya berada di dalam mobil dalam waktu cukup lama.
Tanda-tanda kucing menderita heatstroke adalah menjulurkan lidah yang berwarna merah (bukan merah muda seperti pada umumnya), meneteskan air liur, terengah-engah dan kurang keseimbangan.
Jika kucing menderita heatstroke segera bawa ke tempat teduh dan beri minum. Dinginkan tubuh kucing secara bertahap, Kids.
Source | : | bobo.id |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar