GridKids.id - Sama seperti puisi, istilah pantun kemungkinan sudah enggak asing bagi sebagian besar orang.
Nah, kali ini kita bahas bersama tentang apa itu pantun supaya lebih tahu, yuk!
Kita akan membahas mulai dari pengertian, ciri-ciri, dan jenis pantun.
Yap! Suatu karya harus memenuhi kriteria tertentu supaya bisa disebut pantun, lo.
Selain itu, jenis pantun juga enggak hanya satu jenis, tapi sangat beragam.
Berikut ini pembahasan lengkapnya, Kids.
Baca Juga: Contoh Pantun Nasihat dengan Tema Menjaga Kesehatan, Materi Belajar dari Rumah TVRI Rabu 6 Mei 2020
Pengertian Pantun
Dilansir dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) pantun adalah bentuk puisi Indonesia (Melayu), tiap bait (kuplet) biasanya terdiri atas empat baris yang bersajak (a-b-a-b), tiap larik biasanya terdiri atas empat kata, baris pertama dan baris kedua biasanya untuk tumpuan (sampiran) saja dan baris ketiga dan keempat merupakan isi.
Menurut KBBI pantun juga bisa disebut sebagai peribahasa sindiran, Kids.
Bagian dua baris pertama atau sampiran dalam pantun enggak memiliki hubungan dan maksud tertentu.
Sedangkan baris ketiga dan keempat mengandung isi atau tujuan tertentu dari pantun tersebut.
Baca Juga: Apa Itu Norma? Ini Pengertian, Jenis, dan Fungsinya dalam Masyarakat
Ciri-Ciri Pantun
- Terdiri dari empat larik atau baris
- Setiap baris terdiri dari 8-12 suku kata
- Bersajak akhir dengan pola berupa a-b-a-b atau a-a-a-a
- Terdiri atas dua bagian berupa sampiran dan isi
- Baris pertama dan kedua adalah sampiran
- Baris ketiga dan keempat adalah isi.
Jenis-Jenis Pantun
Pantun merupakan jenis puisi lama yang jika berdasarkan isi, terbagi dalam beberapa jenis, Kids. Nah, jenis-jenis pantun di antaranya adalah:
1. Pantun Jenaka
Pantun jenaka merupakan pantun lucu yang bertujuan untuk menghibur.
2. Pantun Teka-teki
Jenis pantun ini berisikan teka-teki atau tebakan untuk dijawab atau ditebak jawabannya.
3. Pantun Anak-Anak
Pantun anak-anak terdiri dari pantun bersuka cita dan pantun berduka cita.
4. Pantun Orang Muda
Pantun ini terdiri dari beberapa jenis seperti pantun berkenalan, pantun berkasih-kasihan, pantun perceraian, pantun beriba hati, pantun nasib, dan pantun dagang.
5. Pantun Orang Tua
Pantun orang tua terdiri dari pantun nasihat, pantun adat, pantun budi, dan pantun agama.
Baca Juga: Ciri-Ciri Pantun dan Contoh Pantun Teka-Teki, Materi Belajar dari Rumah TVRI Mengenal Aneka Pantun
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar