4. Surat
Surat adalah alat komunikasi sejak zaman dahulu yang saat ini masih digunakan sebagian orang, meskipun kini keberadaannya sudah mulai tergantikan dengan alat komunikasi yang lebih canggih dan cepat.
Surat membutuhkan waktu hingga pesannya sampai kepada orang yang dituju.
Sedangkan saat ini, orang mudah saja menggunakan ponsel untuk berkomunikasi dengan cepat.
Sekarang surat biasanya digunakan saat mengirim dokumen yang penting. Kamu juga bisa surat-menyurat dengan sahabat pena, lo!
5. Telegraf
Selain yang manual atau tradisional, ada juga alat komunikasi elektronik di zaman dulu, lo, yaitu telegraf.
Alat ini digunakan untuk mengirimkan dan menerima sinyal yang disesuaikan dengan kode dalam bentuk pulsa listrik.
Telegraf dilengkapi dengan kabel-kabel tembaga yang fungsinya untuk mengirimkan sinyal jarak jauh.
Baca Juga: Keren! Cuma Bermodal Rp 30 Ribu, Kita Bisa Mengirim Pesan ke Luar Angkasa, Mau Coba?
(Penulis: Yomi Hanna)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar