8 Pengantre Profesional
Di Jepang, ada orang-orang yang menjadikan mengantre sebagai pekerjaan utama mereka, lo.
Sepertinya memang terdengar membosankan. Namun, pekerjaan itu benar-benar ada dan juga diminati.
9. Dibayar untuk Menangis
Pekerjaan unik ini sudah diterapkan di beberapa belahan dunia, seperti Mesir kuno, Timur Tengah, dan negara-negara Asia, termasuk India.
Belakangan, tren tersebut menular ke wilayah barat.
Pekerjaan ini cuma mengharuskan orang-orang tersebut untuk menangisi orang yang meninggal.
Pekerjaan ini dibutuhkan keluarga yang ditinggalkan untuk menunjukkan kalau banyak yang merasa kehilangan ketika anggota keluarga mereka meninggal dunia.
10. Tukang Minta Maaf
Southwest Airlines sudah mempekerjakan Fred Taylor Jr pada tahun 2001 untuk posisi khusus seorang "apologiser".
Tugasnya adalah mengirimkan surat permintaan maaf pribadi yang dipersonalisasi kepada banyak penumpang yang dirugikan karena gangguan penerbangan.
Dalam beberapa kasus, ia harus memulai perbincangan yang cair agar penumpang melupakan ketidaknyamanan yang mereka derita.
Setelah pensiun, Taylor mengatakan kalau meminta maaf sudah jadi kebiasaannya yang kedua.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id.
Source | : | Bobo.id,KOMPAS.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar