GridKids.id - Manusia adalah makhluk sosial yang saling membutuhkan.
Selain itu, dalam hidup kita perlu menerima masukan dan saran dari orang lain agar kita bisa membuat sebuah keputusan.
Namun, enggak semua orang memiliki watak yang sama. Bagi empat zodiak ini mereka enggak butuh saran dari orang lain, karena mereka yakin pada keputusannya sendiri.
Hal ini karena mereka belum mempercayai orang lain sepenuhnya, karena saran dari orang lain belum tentu baik bagi keempat zodiak ini.
Karena itulah, empat zodiak ini dikenal sebagai sosok yang keras kepala.
Apakah kamu salah satunya, Kids?
Inilah 4 zodiak paling keras kepala yang enggak menerima saran dari orang lain.
Aries
Yup, Aries memang dikenal sebagai kepala batu alias keras kepala!
Daripada kita capek hati memberi nasihat ke Aries yang enggak bakal didengerin, lebih baik kita enggak perlu usaha buat kasih saran ke Aries.
Kalaupun saran kita diterima, pasti Aries akan mengambil langkah yang lebih berisiko lagi.
Aries akan mendengarkan kita saat ia gagal dan menyesal, meskipun ia juga gengsi mengakui kegagalannya.
Namun, Aries adalah sosok yang kuat. Bila Aries gagal ia akan tetap bangkit dan menunjukkan bahwa ia bisa.
Baca Juga: Keren! Dikenal Mudah Beradaptasi, 4 Zodiak Ini Paling Jago Menyesuaikan Diri dalam Berbagai Keadaan
Taurus
Meski Taurus humble, tapi ia dikenal sebagai sosok keras kepala.
Taurus sering kali meragukan saran atau ide dari orang lain.
Bahkan ia bisa secara terang-terangan bilang bahwa ia enggak butuh saran dari orang lain.
Taurus bertindak seperti itu bukan karena ia enggak menghormati orang lain, tapi ia merasa yang tahu dirinya adalah ia sendiri, sehingga ia enggak butuh sarand dari orang lain.
Leo
Leo memang narsin dan suka perhatian orang lain. Ia juga senang bila menjadi seorang pemimpin.
Jadi enggak heran kalo ia enggak bakal dengerin perkataan orang lain, meski saran baik sekali pun.
Leo bukanlah orang sombong tapi ia adalah sosok yang gengsian.
Sehingga ia juga merasa bahwa apa yang dilakukannya harus berdasarkan pemikirannya, meski orang lain memberi saran yang baik.
Leo cuma enggak mau gagal karena mengambil keputusan yang bukan punyanya. Makanya Leo sengaja bersikukuh untuk mengambil keputusannya sendiri tanpa mendengarkan saran dari orang lain.
Baca Juga: Cara Menjaga Kebersihan Rumah di Masa Pandemi COVID-19 Agar Bebas dari Virus
Gemini
Gemini memang jago mengambil hati orang lain.
Gemini tahu kelemahan orang lain sehingga ia disukai banyak orang.
Saat diberi saran dari orang lain, Gemini sih terlihat menyimak dan mendengarkan saran kita dengan baik.
Eits, tapi sebenarnya Gemini sudah memiliki rencana sendiri dikepalanya dan enggak akan memakai saran kita.
Jangan heran, deh. Ini karena Gemini memang dikenal punya 2 kepribadian, sehingga Gemini sangat fleksibel dan bisa berubah-ubah.
Belum lagi Gemini kurang bisa konsisten, karena Gemini benci harus bertanggung jawab sama keputusannya sendiri.
Baca Juga: Pendiriannya Mudah Goyah, Sederet Zodiak Ini Cenderung Gampang Dipengaruhi, Kamu Termasuk?
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar