Mencuci Alat Makan
Kalau menggunakan mesin pencuci piring yang diatur ke suhu air yang tepat, alat-alat makan akan disanitasi dan aman untuk digunakan dan dibersihkan.
Namun, saat mencuci piring, cuci seperti biasa lalu rendam dalam larutan air dan satu sendok makan pemutih klorin tanpa pewangi selama dua menit.
Setelah itu bilas dan biarkan alat makan kering dengan sendirinya.
Mencuci Pakaian
Saat mencuci pakaian, gunakan sarung tangan sekali pakai dan jauhkan pakaian kotor dari wajah, Kids.
Hal ini sangat penting, terutama kalau mencuci pakaian anggota keluarga yang sakit.
Cuci pakaian seperti biasa, tapi tambahkan juga sanitizer khusus pakaian yang aman untuk segala jenis kain.
Kalau memungkinkan, keringkan pakaian dengan suhu tinggi dalam mesin pengering otomatis.
Nah, beberapa hal itu adalah upaya yang bisa dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona yang masih terus meluas.
Dengan menjaga kebersihan, diharapkan pandemi virus corona bisa segera menurun.
Baca Juga: Selain dari Udara, Inilah 5 Hal yang Berpotensi Jadi Media Penularan Virus Corona
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar