Seperti Mahkota
Fitur ini terlihat seperti kawah tumbukan dan terdapat bagian yang terangkat di sekitar kawah, Kids, jadi terlihat seperti mahkota.
Struktur yang awalnya dikira kawah ini pun setelah dianalisis lebih dekat ternyata bersifat vulkanik.
Untuk memahami proses pembentukan korona, para peniliti menggunakan pemodelan secara numerik untuk mengetahui aktivitas termo-mekanik di Venus.
Pemodelan ini juga memungkinkan peneliti untuk menghasilkan simulasi resolusi tinggi 3D dari pembentukan korona.
Dengan mensimulasi evolusi korona dari waktu ke waktu, akhirnya tim bisa mengidentifikasi rentang usia korona, mulai yang sangat muda sampai yang baru saja aktif.
Termasuk juga menentukan perubahan yang dialami korona tersebut dari waktu ke waktu.
Setelah hasil simulasi dibandingkan dengan kondisi permukaan Venus terkini peneliti pun menemukan kalau setidaknya ada 37 korona atau struktur vulkanik yang aktif.
Korona itu terdapat di beberapa titik lokasi, menunjukkan area mana di planet yang paling aktif.
Penemuan ini menjadi kabar baik, sebab memberi petunjuk bagaimana interior planet bekerja.
Dengan diketahuinya titik-titik tersebut, juga membantu misi di masa depan yang akan diluncurkan ke Venus menjadi lebih fokus.
Baca Juga: Soal dan Jawaban Materi Planet Kita: Air Tawar, Belajar dari Rumah TVRI 15 Juli 2020
Source | : | nationalgeographic.co.id,KOMPAS.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar