GridKids.id - Kamu pasti sudah sering mendengar istilah IQ.
Yap! IQ adalah Intelligence Quotient atau nilai kecerdasan seseorang, Kids.
Konsep tentang IQ ini dicetuskan oleh Francis Galton dan sudah ada sejak akhir abad ke-19, lo.
Kecerdasan seseorang selama ini memang biasanya dikaitkan dengan IQ yang tinggi.
Baca Juga: Berantakan Ternyata Bisa Jadi Salah Satu Sifat Orang Cerdas, Apa Alasannya?
Kalau IQ seseorang tinggi, maka ia akan dianggap cerdas atau pintar.
Namun, ternyata bukan cuma IQ saja yang bisa menunjukkan kecerdasan seseorang, lo.
Berikut ini beberapa hal yang bisa menunjukkan kecerdasan seseorang. Kita simak, yuk!
Mampu Beradaptasi
Kecerdasan seseorang bisa tampak salah satunya dari kemampuannya dalam beradaptasi, Kids.
Orang yang cerdas biasanya adalah orang yang fleksibel, mampu menyesuaikan diri atau beradaptasi dengan lingkungan di mana ia berada.
Selain itu, orang yang cerdas biasanya juga enggak membatasi diri dalam pergaulan.
Menurut para ahli psikologi, orang cerdas biasanya bisa mengubah perilakunya demi beradaptasi dengan lingkungan.
Baca Juga: Aneka Makanan Ini Bisa Bikin Otak Jadi Encer, Apakah Ada yang Sering Kamu Konsumsi?
Begitu pula sebaliknya, orang yang cerdas juga bisa mengubah lingkungan agar cocok dengan dirinya.
Misalnya mengubah lingkungan menjadi lebih positif sehingga lebih baik dan cocok, Kids.
Mengakui Kalau Dirinya Enggak Tahu
Kecerdasan seseorang juga bisa dilihat dari kemampuan dirinya dalam mengukur kemampuan.
Orang yang cerdas biasanya mampu mengenali kelemahan dan ketidaktahuannya, Kids.
Mereka enggak malu mengakui kalau memang enggak tahu akan suatu hal, lo.
Dengan mengakuinya, mereka sadar bisa mengubah ketidaktahuannya tersebut dengan mencari tahu dan belajar lebih banyak lagi.
Baca Juga: Masih Jarang Disadari Banyak Orang, Setiap Zodiak Ternyata Punya Kemampuan Tersembunyi
Selalu Ingin Tahu
Rasa ingin tahu yang tinggi biasanya dimiliki oleh orang yang cerdas, Kids.
Albert Einstein diketahui merupakan salah satu sosok orang paling cerdas di dunia.
Albert Einstein pernah berkata, “Saya tidak punya bakat spesial, hanya saja saya penuh rasa ingin tahu.”
Dengan memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, seseorang akan termotivasi untuk terus mencari tahu dan belajar sesuatu.
Berpikiran Terbuka
Berpikiran terbuka adalah salah satu hal yang juga bisa menunjukkan kecerdasan seseorang, Kids.
Orang yang cerdas enggak menutup diri dari ide-ide dan kesempatan yang baru, lo.
Orang yang cerdas mau menerima dan mempertimbangkan masukan dari orang lain dengan pikiran terbuka.
Menurut psikolog, orang yang berpikiran terbuka bisa menemukan solusi dari berbagai pandangan yang didapat dari orang lain tapi tetap dengan hati-hati.
Baca Juga: Bakal Sukses! 3 Zodiak Ini Punya Karakter Pantang Menyerah yang Bakal Mengantarkannya Meraih Impian
Memiliki Selera Humor Yang Baik
Orang cerdas biasanya memiliki selera humor yang baik, Kids.
Mereka juga bisa membawa keceriaan bagi orang di sekitarnya, lo.
Contohnya, para komedian profesional biasanya memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi, khususnya dalam hal kemampuan berbahasa.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | Hai Online |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar