GridKids.id - Saat ini kita bisa dengan mudah bertukar informasi dengan menggunakan berbagai aplikasi yang bisa kita pasang di smartphone.
Salah satu aplikasi yang memungkinkan kita untuk bertukar pesan, baik berupa teks, foto, video, bahkan voice note ialah WhatsApp.
WhatsApp ini juga dilengkapi dengan fitur hapus pesan. Nah, siapa yang sering penasaran dan kepo banget kalau ada pesan yang dihapus di dalam ruang chat WhatsApp, nih?
Baca Juga: Cara Melindungi Akun WhatsApp Agar Tidak Dibajak dan Disalahgunakan
Sebelum dihapus kamu belum sempat melihatnya dan jadinya sangat penasaran.
Nah, kalau kamu memang penasaran banget, kamu bisa mencoba cara melihat pesan yang sudah dihapus di WhatsApp berikut ini.
O iya, enggak cuma pesan teks saja, lo. Pesan berupa foto, video, dan voice note juga bisa lihat kembali, Kids.
Langsung kita simak caranya, yuk!
Cara melihat pesan yang sudah dihapus di WhatsApp bisa dilakukan salah satunya dengan mengunduh sebuah aplikasi bernama WhatsRemoved+ di Google Play Store.
Aplikasi WhatsRemoved+ bisa membaca pesan yang dihapus oleh pengirimnya, Kids.
Nah, setelah selesai memasang aplikasi WhatsRemoved+ di perangkat smartphone, bukalah aplikasi tersebut.
O iya, jangan malas untuk membaca peraturan dan kebijakan dari aplikasi tersebut terlebih dahulu, ya.
Baca Juga: Notifikasi Ini Bakal Muncul Kalau WhatsApp Kita Dibajak, Hati-Hati Jangan Sampai Tekan OK
Tujuannya supaya kita tahu lebih banyak tentang aplikasi yang bakal kita pakai tersebut.
Nah, kalau ada yang membuatmu ragu atau enggak sesuai, maka jangan diteruskan untuk menggunakan aplikasi tersebut, ya.
Kalau kamu setuju, kita lanjut ke langkah berikutnya. WhatsRemoved+ membutuhkan izin darimu sebagai pemilik smartphone untuk mengakses notifikasi.
Enggak semua notifikasi aplikasi, kok, Kids. Kamu menentukan aplikasi mana saja yang ingin kamu beri izin untuk bisa diakses aplikasi tersebut, misalnya WhatsApp.
Izin tersebut juga bersamaan dengan izin WhatsRemoved+ untuk bisa mendeteksi pesan yang masuk pada WhatsApp.
Kemudian, aplikasi tersebut juga akan meminta izin kembali untuk menyimpan file pada smartphone kamu.
Baca Juga: Ciri-Ciri WhatsApp yang Sedang Disadap, Wajib Waspada Demi Keamanan
Kalau kamu mengizinkan, tinggal klik "izinkan" atau "allow". Nah, setelah proses pengaturan tersebut selesai, WhatsRemoved+ pun akan mulai bekerja, deh.
Nah, sekarang kamu bisa melihat kembali pesan baik teks, foto, video, atau voice note yang sudah dihapus. Mudah bukan?
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | NexTren |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar