GridKids.id - Kentang goreng atau french fries memang menjadi salah satu camilan favorit banyak orang.
Sebagian orang terbiasa membeli kentang goreng di restoran cepat saji karena rasa gurih dan tekstur krispi yang bikin nagih.
Namun, siapa sangka kalau cara membuat kentang goreng ala restoran cepat saji itu ternyata mudah banget, lo.
Kita hanya membutuhkan sejumlah bahan dan memerhatikan beberapa trik memasaknya.
Simak cara membuat kentang goreng ala restoran cepat saji berikut ini, yuk!
Baca Juga: Cara Membuat Bola Bola Mi Ayam yang Mudah dan Gampang, Bisa Jadi Camilan di Rumah Biar Enggak Bosan
Resep Kentang Goreng Ala Restoran Cepat Saji
Bahan yang dibutuhkan:
5 buah kentang ukuran besar
4 sdm tepung maizena
4 sdm tepung terigu atau tepung siap saji
Bahan bumbu:
1 sdm garam
1 sdm gula
1 sdt bubuk kunyit
1 sdt merica
3 siung bawang putih (memarkan)
Baca Juga: Enggak Perlu Mixer, Begini Cara Membuat Dalgona Coffee Ala Devina MasterChef Indonesia
Cara Membuat Kentang Goreng Ala Restoran Cepat Saji
1. Kupas kentang. Kemudian, rendam di dalam air bersih agar kentang enggak menghitam.
2. Potong kentang menjadi bentuk memanjang. Masukkan kembali ke dalam air bersih.
3. Panaskan air. Masukkan bumbu-bumbu yang telah disiapkan.
4. Rebus kentang selama 3-4 menit atau kentang menjadi setengah matang dan bumbu meresap.
5. Tiriskan kentang. Dinginkan di dalam kulkas selama sekitar 15 menit.
6. Keluarkan kentang dari dalam kulkas. Kemudian, taburi dengan tepung hingga merata.
7. Bekukan kentang di dalam freezer sekitar 15-20 menit.
8. Setelah beku, keluarkan kentang dari dalam freezer.
9. Panaskan minyak. Siapkan kentang yang akan digoreng.
Baca Juga: Cara Membuat Jus Buah yang Sehat dan Bermanfaat bagi Kesehatan
10. Goreng kentang dengan suhu 150 derajat celcius atau kalau kesulitan mengukur suhu, cukup goreng kentang selama sekitar 10-15 menit.
11. Angkat, tiriskan kentang sejenak agar suhunya agak turun.
12. Goreng lagi kentang dengan suhu 175 derajat celcius atau goreng selama sekitar 5-7 menit, hingga kentang berwarna kuning keemasan.
13. Angkat, lalu tiriskan kentang. Taburi garam secara merata sesuai selera.
14. Kentang goreng ala restoran cepat saji pun siap untuk disantap.
Kentang goreng yang renyah di luar dan lembut di dalam seperti buatan restoran fast food memang harus digoreng dua kali, Kids. Bisa dibilang ini menjadi salah satu trik rahasianya, lo.
Nah, selain digoreng dua kali, pastikan kentang yang akan digoreng enggak lebih dari setengah dari kapasitas penggorengan agar matang merata.
Soalnya, kalau kebanyakan nantinya kentang malah bakal menjadi lembek.
Nah, bagaimana cara membuat kentang goreng ala restoran cepat saji tersebut? Mudah bukan?
Selamat mencoba di rumah, ya, Kids!
Baca Juga: Trik Membuat Nastar Bulat Nan Cantik dan Tidak Melebar saat Dipanggang
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar