GridKids.id - Walaupun menggemaskan dan mudah dirawat, tapi merawat kucing tetap enggak boleh sembarangan, Kids.
Tips merawat kucing sangat diperlukan, terutama untuk pemula yang baru memelihara kucing.
Hal ini agar mereka terhindar dari kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan oleh pemilik kucing.
Wah, apa saja, ya, tips merawat kucing dan kesalahan yang sering dilakukan pemiliknya?
Tips Merawat Kucing untuk Pemula
1. Kebutuhan Gizi
Jangan lupa untuk memberi mereka makan dan minum secara teratur, ya!
Walaupun kucing juga bisa bosan dengan makanan yang kita berikan, tapi hati-hati saat memberikan mereka makanan baru.
Kalau ingin memberikan makanan baru atau mengganti makanan kucing, pastikan memberikannya dalam porsi kecil dulu.
Lebih baik lagi kalau memberikannya dengan dicampur dengan makanan lama atau yang biasa ia makan.
Hal ini karena makanan baru bisa membuat kucing mengalami masalah pencernaan.
Oh iya, berikan juga makanan sesuai dengan umur dan kebutuhan. Contohnya, anak kucing membutuhkan jumlah gizi dua kali lebih besar dibanding kucing dewasa.
Baca Juga: Ingin Mengadopsi Kucing? Yuk, Ikuti Tips Ini Agar Kamu Makin Mengerti Dunia Kucing
Baca Juga: Sering Dikatakan Membawa Sial, Siapa Sangka Kucing Hitam Ternyata Punya Banyak Fakta Menarik
2. Pasir atau Litter Box
Supaya kucing peliharaan enggak buang air sembarangan, jangan lupa sediakan pasir di wadah atau litter box.
Jangan lupa untuk membersihkan kotoran yang ada di pasir secara rutin, ya. Hal ini agar enggak ada kotoran yang menumpuk.
Kalau punya dua kucing, sebaiknya sediakan lebih dari dua litter box, Kids.
Oh iya, kucing juga bisa dilatih untuk buang air di kamar mandi, lo. Namun hal ini harus dibiasakan dan dilatih sejak dini.
3. Kebersihan dan Perawatan Kucing
Sampo yang digunakan bisa bergantung pada kebutuhan kucing. Ada yang bisa membuat lembut, menghilangkan kutu, menghilangkan jamur, dan lainnya.
Jangan lupa juga untuk rutin menyisir bulu kucing, terutama kalau kucingmu punya bulu yang panjang dan lebat.
4. Berinteraksi dengan Kucing
Selain dirawat, kamu juga harus sering berinteraksi dengan kucing.
Hal ini bisa dengan bermain dengannya, mengajaknya jalan-jalan, atau sekadar menghabiskan waktu dengan kucing.
Selain kucing bisa berolahraga saat bermain dan jalan-jalan, mereka juga akan merasakan kasih sayang pemiliknya.
Baca Juga: Inilah Alasan Mengapa Kucing Suka Bersembunyi, Ternyata Bukan Karena Iseng
Kesalahan yang Sering Dilakukan dalam Merawat Kucing
1. Membatasi Ruang Gerak Kucing
Kucing menyukai kebebasan dan membutuhkan ruang terbuka sebanyak mungkin. Kucing akan merasa jauh lebih bahagia kalau semua pintu yang ada di rumah terbuka.
Itulah mengapa kucing suka mencoba membuka pintu saat kita berada di suatu ruangan yang tertutup. Mereka sedang mencoba mengendalikan wilayah mereka.
2. Menghukum Kucing saat Buang Air Sembarangan
Kalau kucing tiba-tiba berhenti menggunakan tempat buang airnya, kita sebagai pemiliknya pasti merasa sedikit kesal.
Namun, bisa jadi itu suatu bentuk marahnya kucing, lo. Dalam hal ini, pemilik harus mencari tahu alasannya dan menyelesaikan masalah tersebut dengan segera.
Terkadang kucing buang air sembarangan kalau pindah ke rumah lain atau kalau ada anggota keluarga baru muncul entah itu manusia ataupun hewan lain.
Dalam kedua kasus ini, enggak ada gunanya menghukum kucing, kamu cuma perlu menunggu sampai kucing merasa tenang.
Baca Juga: Sudah Pergi Jauh, Kenapa Kucing Bisa Tetap Kembali Ke Rumahnya?
Baca Juga: Jarang Diperhatikan, Ini Dia Fakta Menarik Tentang Kumis Kucing
3. Menggunakan Satu Tempat Untuk Banyak Kucing
Kalau punya dua atau lebih kucing, masing-masing dari mereka harus punya satu set “barang-barang pribadi”, Kids.
Barang-barang pribadi itu termasuk mangkuk, tempat tidur, mainan, tempat buang air, dan sebagainya.
Kalau enggak, satu kucing akan mencoba mendominasi yang lain dan mereka akan bertengkar setiap hari.
4. Meletakkan Mangkuk Makanan di Sebelah Mangkuk Air
Kucing lebih suka air yang dingin dan segar. Itulah sebabnya air untuk kucing harus selalu bersih.
Agar tetap bersih, jangan meletakkannya di sebelah semangkuk makanan. Karena, partikel makanan dan bulu bisa masuk ke dalam air.
Beberapa kucing terlihat minum dari toilet atau wastafel. Ini pertanda bahwa air dalam mangkuk mereka sudah kotor.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.
Baca Juga: Meski Menggemaskan, Kucing Gemuk Ternyata Rentan Alami Berbagai Penyakit, Salah Satunya Diabetes
Baca Juga: Dikenal Cuek dan Mandiri, Ternyata Kucing Juga Bisa Rindu Pemiliknya
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar