GridKids.id - Pandemi virus corona dihadapi pemerintah dan masyarakat Indonesia bersama-sama, Kids.
Masyarakat bahkan bergotong-royong menggalang dan memberikan donasi untuk membantu penanganan wabah.
Salah satu yang turut berpartisipasi dalam menggalang donasi ialah penyanyi campur sari legendaris, yakni Didi Kempot.
Baca Juga: Sempat Dihujat Karena Tak Donasi, Inilah Aksi Shah Rukh Khan untuk Pasien Covid-19, Dermawan Banget!
Hari Sabtu (11/4/2020) lalu, Om Didi Kempot menggelar Konser Amal dari rumahnya.
Acara tersebut ditayangkan KompasTV mulai pukul 19.00 WIB, Kids.
Melalui konser tersebut, Om Didi Kempot berhasil memgumpulkan donasi dari masyarakat.
Masyarakat Sangat Antusias
Masyarakat sangat antusias untuk memberikan sumbangan melalui platform donasi.
Bahkan, menurut Kak Rosiana Silalahi, server platform donasi tersebut sempat mengalami down, lo.
Enggak heran soalnya baru digelar dua jam, acara Konser Amal Om Didi Kempot tersebut telah berhasil mengumpulkan donasi sebanyak Rp 4 miliar lebih.
Sewaktu mengetahui jumlah donasi yang telah berhasil dikumpulkan, Om Didi Kempot langsung menyampaikan ucapan terima kasihnya, Kids.
“Terima kasih Sobat Ambyar, terima kasih,” ungkap Om Didi Kempot sebagaimana dikutip dari Kompas.com.
Donasi yang terkumpul tersebut akan digunakan untuk masyarakat yang terdampak wabah virus corona.
Presiden Jokowi Ungkapkan Pujian
Presiden Republik Indonesia, yakni Bapak Joko Widodo (Jokowi) menyambut baik Konser Amal dari Rumah yang digelar oleh Om Didi Kempot tersebut.
Menurut Presiden Jokowi, konser tersebut sesuai dengan anjuran pemerintah karena diselenggarakan di rumah saja.
Baca Juga: Keren! Perusahaan Media Sosial Ternama Ini Sumbangkan Dana Miliaran untuk Lawan Virus Corona
“Terimakasih Mas Didi Kempot memulai sesuatu yang baru, konser dari rumah. Ini sesuai anjuran pemerintah, bekerja dari rumah, belajar dan ibadah dari rumah. Dan Mas Didi Kempot tetap bertemu sobat ambyar meski dari televisi,” tutur Bapak Jokowi melalui telewicara seperti dikutip dari Kompas.com
O iya, saat konser, Om Didi Kempot bahkan juga sempat menyelipkan pesan kepada masyarakat supaya enggak mudik agar penyebaran virus corona bisa ditekan, Kids.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar