Perlahan Kehidupan Kembali Berjalan Seperti Sebelumnya
Akibat wabah virus corona, banyak bidang kehidupan yang terdampak sehingga mengalami kesulitan.
Namun, kini perlahan mereka mulai bangkit dan kembali berjalan, Kids.
Wakil Wali Kota Wuhan, Bapak Hu Yabo menyatakan bahwa hampir 94 persen, yakni sekitar 11 ribu bisnis telah kembali beroperasi.
Baca Juga: Ketat, Nekat Enggak Pakai Masker di Thailand Bisa Kena Denda Sampai Rp 9,8 Juta!
Saat ini, perusahaan di Wuhan berhati-hati dalam memanggil kembali para karyawannya untuk masuk kerja lagi.
Transportasi umum seperti bus, kereta bawah tanah, kapal feri, dan pesawat juga sudah mulai beroperasi lagi, meski penumpangnya masih lebih sedikit dari hari biasa.
Gara-gara lockdown, belanja online meningkat. Orang-orang seperti lansia juga sudah mulai berkumpul lagi dalam kelompok kecil untuk sekadar mengobrol atau main catur.
11 juta penduduk di Kota Wuhan kini dapat kembali melakukan banyak aktivitas.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar