Nah, kalau di jepang sendiri, masker enggak hanya diperuntukkan demi melindungi diri dari infeksi penyakit menular.
Namun, juga supaya enggak terkena alergi serbuk sari, virus, pilek, dan seperti fakta unik yang telah disebutkan sebelumnya, yakni menyelamatkan perempuan yang enggak pakai make up.
Ada lagi fakta unik tentang masker di Jepang, lo. Di sana, desain masker begitu beragam dan bahkan cukup berbeda dari masker di negara kita, Kids.
Baca Juga: Cek Fakta Unik Rusa yang Belum Kamu Tahu, Ada yang Enggak Bertanduk!
Di Jepang, desain masker terus berubah dan disesuaikan dengan berbagai kebutuhan masyarakat setempat.
Ada masker yang memiliki bentuk lucu dan ada pula yang memiliki fitur menarik seperti wewangian.
Nah, kalau kamu berminat berlibur ke Jepang setelah pandemi virus corona atau penyakit covid-19 musnah, masker bisa jadi incaran yang menggemaskan buat dijadikan oleh-oleh, lo.
Sebelum borong untuk oleh-oleh saat ke Jepang nanti, intip dulu aneka varian masker lucu dan unik di Jepang, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar