GridKids.id - Seperti yang kita ketahui, virus corona telah menyebar ke hampir seluruh negara di dunia.
Penyebarannya yang cepat membuat banyak negara menjadi kewalahan.
Selain itu, ada 617.288 kasus di seluruh dunia akibat virus corona.
Meskipun begitu, kamu enggak perlu terlalu khawatir Kids, karena jumlah pasien yang sembuh pun semakin banyak.
Menyebarnya virus corona ke berbagai penjuru negara membuat hanya beberapa negara saja yang melaporkan negatif kasus infeksi virus corona.
Dikutip Kompas.com, berikut sejumlah negara yang disebut belum melaporkan adanya kasus infeksi virus corona hingga Sabtu (28/3/2020) dikutip dari Newsweek.
Korea Utara
Korea Utara, yang berbatasan dengan Cina dan Korea Selatan ternyata masih bersih dari virus corona, Kids.
Ternyata, langkah Korea Utara untuk mengantisipasi virus corona dengan menutup perbatasannya dan membangun langkah-langkah anti-epidemi intensif lainnya untuk mencegah penyebaran virus corona baru.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar