GridKids.id - Kids, siapa yang suka main game online, nih?
Kamu biasanya main games apa? Biasanya perlombaan e-Sports kelas dunia diikuti oleh orang dewasa.
Tapi, kalau ada anak-anak yang ikut bagaimana hasilnya, ya?
Sebenarnya Kids, selain untuk orang dewasa, perlombaan e-Sports juga ada untuk anak-anak, lo.
Salah satu yang baru saja selesai adalah Pokemon Oceania International Junior Championships.
Perlombaan ini untuk para Pokemon Trainer Junior dan selalu menarik perhatian setiap tahunnya.
Nah untuk tahun ini, perlomban e-Sports dimenangkan oleh anak berusia 7 tahun, Simone Lim.
Di babak final, ia berhasil mengalahkan Justin Miranda-Radbord yang usianya satu tahun lebih tua dari Simone.
Selain itu, Simone berhasil memecahkan rekor Justin yang sudah cukup sering memenangkan turnamen profesional.
Yuk, kita simak bagaimana sosok Simone dalam video ini!
Penulis | : | Angela Ribka |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar