GridKids.id - Virus corona yang diduga berasal dari Wuhan, Hubei, China kini dikabarkan mengalami penurunan kasus di negara asalnya.
Namun, sayangnya kasus yang terjadi di beberapa wilayah di luar China justru mengalami peningkatan, Kids.
Korea Selatan menjadi salah satu negara yang belakangan mengalami lonjakan kasus.
Banyak masyarakat di sana yang terinfeksi virus corona, Kids.
Pemerintah dan warga Korea Selatan pun mulai turun tangan menghadapi ancaman wabah tersebut.
Termasuk di antaranya ialah pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong.
Coach Shin Tae Yong memang diketahui berasal dari Korea Selatan, Kids.
Saat ini dirinya memang sedang disibukkan dengan kegiatan pembinaan pemain Timnas Indonesia.
Namun, hal tersebut enggak membuat Pelatih Shin Tae Yong tak acuh dengan kondisi di negeri asalnya.
Ia bahkan memberikan donasi sebanyak 120 juta won atau setara sekitar Rp 1,4 milliar untu membantu mengatasi virus corona di Korea Selatan.
Coach Shin Tae Yong melalui donasinya turut mendukung medis di kota Daegu dan Gyeongbuk.
Pelatih yang dikenal sangat disiplin ini memang diketahui lahir di Yeongdeok, Gyeongbuk.
Di Korea Selatan, Daegu sendiri sejauh ini merupakan wilayah paling terdampak oleh virus corona, Kids.
Enggak hanya Pelatih Shin Tae Yong yang berdonasi untuk membantu penanganan virus corona di Korea Selatan.
Pesepak bola masa depan Korea Selatan, yakni Lee Seung-woo diketahui juga memberikan donasi sebesar 100 juta won atau setara sekitar Rp 1,1 milliar, Kids.
Wah, semoga virus corona segera bisa teratasi, baik di Korea Selatan, di Indonesia sendiri, dan di berbagai tempat lain, ya, Kids.
Tonton video ini, yuk!
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar