GridKids.id - Saat cairan dalam tubuh berkurang misal sehabis berolahraga cukup lama, kita akan merasa kehausan.
Selain itu, kehausan juga bisa disebabkan karena kita terlalu banyak memakan makanan yang asin.
Kondisi yang mengubah keseimbangan air dan garam di dalam tubuh memang akan memicu kita merasa haus, Kids.
Baca Juga: Terkesan Sepele, Hati-hati Kurang Minum Air Putih Bisa Bikin Kita Mudah Tersinggung
Hal itu seperti yang disampaikan oleh Laura M. Hahn, MD, dokter perawatan primer di Mercy Medical Center, seperti dilansir Kompas.com.
Namun, perlu diwaspadai jika kita sudah minum cukup air dan warna urine pun kuning muda yang menandakan kalau tubuh kita terhidrasi dengan baik, tapi kita masih tetap merasa kehausan.
Sebab, kemungkinan hal itu menjadi indikasi bahwa tubuh sebenarnya sedang menderita penyakit berikut ini, Kids.
Apa saja, ya? Kita simak saja, yuk!
Diabetes
Diabetes bisamenjadi salah satu penyakit yang mungkin diderita.
Pasalnya diabetes bisa meningkatkan risiko dehidrasi karena saat tekanan gula darah terlalu tinggi, tubuh akan memaksa ginjal untuk memproduksi urine yang lebih banyak.
Tujuannya adalah untuk menyingkirakan kadar glukosa yang berlebih, Kids.
,Baca Juga: Suka Minum Teh Sehabis Makan? Sebaiknya Jangan Dilakukan Lagi, Ini Penyebabnya
Selain itu, meski terbilang langka, bisa juga seseorang tersebut menderita diabetes insipidus.
Diabetes insipidus ini juga memiliki gejala yang serupa, yakni dehidrasi serta kandung kemih yang aktif.
Penyakit ini bisa membuat ketidakseimbangan hormon dalam tubuh yang akan memengaruhi penyerapan air.
Seseorang yang menderita diabetes insipidus bisa kehilangan sejumlah besar air melalui urine yang mengakibatkan timbulnya rasa haus yang terus menerus.
Anemia
Anemia bisa disebabkan oleh berbagai macam hal.
Jika mengidap anemia, maka tubuh bisa kehilangan sel darah merah lebih cepat dari yang bisa digantikan.
Efek yang akan terjadi salah satunya ialah timbulnya kehausan.
Darah Rendah
Beberapa orang mengalami tekanan darah rendah.
Hal itu salah satunya bisa dikarenakan oleh stres kronis yang menyebabkan fungsi kelenjar adrenal terganggu.
Kondisi tersebut selanjutnya bisa menyebabkan pusing, depresi, cemas, dan juga rasa haus yang luar biasa, Kids.
Baca Juga: Sering Dianggap Bikin Minuman Jadi Lebih Nikmat, Apakah Gula Batu Lebih Sehat daripada Gula Pasir?
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar