GridKids.id - Sebuah suaka margasatwa baru-baru ini membuka lowongan untuk volunteer atau relawan. Bukan untuk merawat hewan-hewan di sana, tapi untuk memeluk babi.
Babi adalah salah satu hewan yang cerdas, Kids. Mereka punya sifat yang selalu ingin tahu dan cepat belajar.
Bahkan, ia bisa lebih pintar dari anak di bawah tiga tahun, dan lebih pintar dari kebayakan anjing.
Selain itu, babi juga sangat suka bersosialisasi, Kids.
Nah, hal ini yang mengisnpirasi Cotton Branch Farm Sanctuary untuk membuka lowongan volunteer tersebut.
Baca Juga: Cara Unik Para Pemilik Hewan Tunjukkan Kasih Sayang ke Peliharaannya, Enggak Masuk Akal!
Enggak Dibayar
Suaka margasatwa yang berada di California Selatan ini menawarkan pekerjaan kepada siapa saja yang mau memeluk babi-babi mereka.
Namun seperti pekerjaan para relawan pada umumnya, pekerjaan ini enggak ada bayarannya.
Walaupun begitu, banyak orang yang langsung tertarik dengan lowongan ini, lo!
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar