Universum Science Center
Museum sains ini ada di Bremen, Jerman. Universum Bremen dibuka pada tahun 2000, dan letaknya dekat University of Bremen.
Bangunan ini dirancang oleh Bremen Thomas Klumpp.
Universum Bremen memamerkan tema manusia, bumi, dan kosmos. Walaupun bentuknya kayak UFO, bangunan ini juga mirip campuran ikan paus dan kerang.
Astana Circus
Bangunan ini letaknya di pusat kota Astana, Kazakhstan. Diperkirakan Astana Circus selesai dibangun pada tahun 2005.
Bentuknya memang dirancang unik dan tidak biasa, serta menyerupai UFO.
Kayak namanya, bangunan ini adalah gedung pertunjukan sirkus. Saking luasnya, Astana Circus bisa menampung sampai 2.000 penonton, Kids!
Baca Juga: Sudah Enggak Pakai Hewan, Sirkus Ini Ganti dengan Teknologi Canggih
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
Komentar