Find Us On Social Media :

15 Fakta Menarik Burung Gosong, Spesies Burung yang Mengubur Telurnya dalam Tanah

Burung gosong Filipina adalah salah satu spesies burung gosong yang ditemukan di Indonesia. Apa saja fakta menariknya?

GridKids.id - Kids, kali ini kamu akan diajak melihat berbagai fakta menarik fauna yang ada di dunia.

Sebelumnya kamu sudah diajak mengenal burung pelikan, spesies burung besar yang punya paruh berkantong.

Kali ini kamu akan beralih ke spesies burung yang hidup di Indonesia.

Namanya unik karena mirip makanan yang terlalu lama dimasak tapi lupa diangkat, hihihi.

Kali ini kamu akan diajak melihat berbagai fakta menarik burung gosong.

Burung gosong adalah burung yang masuk keluarag Megapodiidae.

Salah satu spesies burung gosong yang banyak dikenal di Indonesia adalah burung maleo.

Nah, apa saja fakta menarik burung gosong yang perlu kamu ketahui. Apa saja faktanya?

Fakta Menarik Burung Gosong

1. Burung gosong punya 6 genus dan sekitar 19 spesies.

2. Burung ini tersebar dari Filipina, Indonesia, Papua Nugini, hingga Australia.

Baca Juga: 15 Fakta Menarik Scarlet Macaw, Beo Besar dari Hutan Tropis Amerika

3. Burung gosong adalah spesies burung yang berasal dari Australia dan di sana dikenal sebagai brushturkey.

4. Burung gosong mengerami telur dengan memanfaatkan panas Bumi dan Matahari.

5. Burung ini akan mengubur telurnya dalam tanah atau pasir mirip cara mengerami telur kura-kura

6. Rata-rata telur burung gosong akan dierami selama 44-77 hari lamanya

7. Induk burung gosong enggak menunggui telur burungnya, hanya sesekali memastikan suhu lubang tanah tetap terjaga hangatnya

8. Ketika menetas, anak burung gosong sudah berkembang dan bisa terbang lalu mencari makan sendiri

9. Kaki burung gosong ukurannya besar karena dipakai untuk menggali liang atau gundukan untuk mengerami telur

10. Cangkang telur burung gosong tipis dan berpori, memudahkan telur ini bernapas meski ditimbun dalam tanah

11. Ukuran telur burung gosong lebih besar dari telur ayam biasa

12. Induk burung gosong biasanya menghasilkan 3-35 butir telur berwarna putih atau krem selama musim kawin

Baca Juga: 15 Fakta Menarik Burung Booby Berkaki Biru, Burung Laut dari Kepulauan Galapagos

13. Burung maleo senkawor (Macrocephalon maleo) adalah salah satu burung gosong asli Indonesia.

14. Burung gosong maluku (Eulipoa wallacei) adalah burung gosong endemik dari Indonesia, kini statusnya rentan punah

15. Ukuran burung gosong yang lebih besar dari telur ayam biasa membuat telur burung ini sering dicuri orang tak bertanggung jawab.

Nah, Kids, itulah tadi beberapa contoh fakta menarik dari burung gosong, burung yang mengerami telurnya dalam tanah.

Pertanyaan:
Di mana saja persebaran burung gosong itu?
Petunjuk, cek lagi halaman 1. 

 ----

Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!