GridKids.id - Ketika hujan deras di luar rumah, kamu mungkin akan merasa aman di dalam rumah.
Hujan deras yang turun disertai angin dan petir kadang bisa berbahaya jika kita enggak memperhatikan kebiasaan atau hal-hal yang ada di sekitar kita.
Banyak orang yang menganggap kalau berada di dalam rumah aman saja ketik hujan turun.
Namun, ternyata risiko tersambar petir dalam rumah tetap pada, Kids.
Kamu tetap harus memastikan diri dan anggota keluarga lain tetap aman.
Untuk itu kamu perlu menghindari melakukan beberapa hal di rumah ketika hujan deras dan petir terjadi, di antaranya:
Hal-Hal yang Tak Boleh Dilakukan di Rumah Ketika Hujan Petir
1. Menggunakan Telepon
Ketika hujan deras dan petir terjadi, hindari pemakaian telepon kabel.
Petir ternyata bisa merambat lewat kabel telepon, lo.
Akan lebih aman jika kamu menggunakan telepon nirkabel, seperti ponsel atau smartphone.
Baca Juga: 4 Faktor Penyebab Mati Lampu saat Hujan Turun Deras, Apa Saja?
2. Pakai Air Ketika Ada Petir
Ketika banyak petir yang menyambar-nyambar di luar rumah dan hujan deras, sebaiknya hindari sumber air.
Petir ternyata bisa merambat lewat saluran air.
Ketika hujan deras dan petir terjadi jangan mandi.
Selain mandi, hindari juga menggunakan air untuk mencuci pakaian atau peralatan makan ketika petir masih terus terjadi di luar rumahmu.
3. Berdiri Dekat Jendela
Hujan deras yang turun kadang terlihat indah dan sejuk.
Hal ini membuat orang-orang kadang suka duduk di dekat jendela.
Tapi, ternyata kebiasaan ini bisa membahayakan keselamatanmu, lo.
Jendela dan pintu di rumah ada bagian logam yang sifatnya konduktor, Kids.
Bagian atau bahan logam yang ada pada pintu atau jendela bisa membuat siapa yang dekat atau bersandar padanya jadi tersengat listrik.
Baca Juga: 4 Hal yang Tak Boleh Dilakukan Ketika Turun Hujan Petir #AkuBacaAkuTahu
4. Bersandar di Beton
Hindari bersandar di dinding atau lantai beton ketika petir menyambar-nyambar di luar rumah.
Meski beton bukan material penghantar listrik, tapi balok logam penompangnya termasuk konduktor listrik, Kids.
Dari sela-selanya masih bisa mengalir listrik yang membahayakan keselamatanmu ketika hujan turun dan petir menyambar-nyambar di luar rumah.
5. Berada di Tempat Terbuka
Ketika hujan deras dan petir terjadi, kamu ada di dalam rumah atau di dekat halaman.
Jika di sana ada pohon, sebaiknya jauhi pohon itu, ya, Kids.
Tempat terbuka termasuk lokasi yang berbahaya jika hujan deras atau petir terjadi.
Sebaiknya segera masuk dalam ruangan ketika hujan mulai turun dan munculnya petir di langit.
Itulah tadi berbagai contoh kebiasaan yang sebaiknya dihindari ketika hujan deras dan petir terjadi di luar rumah.
Pertanyaan: |
Bolehkah menggunakan HP atau smartphone ketika hujan deras atau petir terjadi? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!