Find Us On Social Media :

5 Faktor yang Mempengaruhi Terjadinya Modernisasi Beserta Dampaknya

Modernisasi mendorong masyarakat untuk berkembang ke arah yang lebih maju.

GridKids.id - Hai, Kids, kamu kali ini masih akan belajar bersama materi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), ya.

Sebelumnya kamu telah melihat bersama berbagai pengertian modernisasi menurut para ahli.

Menurut Buku Hafal Mahir Materi IPS untuk SD/MI Kelas 4, 5, 6 karya Tim Grasindo, kamu akan diajak melihat faktor dan dampak dari terjadinya modernisasi.

Yuk, simak poin-poin penjelasan lebih lanjutnya di bawah ini, Kids.

a. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Modernisasi

Terjadinya modernisasi dipengaruhi oleh beberapa hal, antara lain sebagai berikut:

1. Adanya penemuan, perkembangan, serta penguasaan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.

2. Terjadinya perkembangan di bidang politik dan ideologi (demokratisasi)

3. Terjadinya kemajuan di bidang perekonomian dengan penerapan sistem efisiensi dan produktivitas

4. Adanya kebutuhan untuk memajukan bidang industri dan pertanian

5. Terciptanya stabilitas nasional agar hidup tenteram, aman, dan damai.

Baca Juga: 5 Dampak Negatif Modernisasi bagi Kehidupan, Salah Satunya Picu Sifat Individualistis