Find Us On Social Media :

Berapa Banyak Hewan yang Punah Akibat Aktivitas Manusia? #AkuBacaAkuTahu

Ada beberapa contoh hewan-hewan yang telah punah di dunia, salah satunya burung dodo.

Kepunahan Hewan-Hewan di Dunia

Studi ilmiah pada 2022 yang diterbitkan dalam jurnal Biological Reviews menunjukkan sebanyak 150.000 - 260.000 dari semua spesies yang diketahui mungkin sudah punah sejak sekitar tahun 1.500.

Profesor Robert Cowie dari Universitas Hawaii mengaku terkejut dengan jumlah tersebut.

Angka kepunahan itu berasal dari sampel acak dari 200 siput darat dan menggunakan studi ilmiah sebelumnya, untuk melihat berapa banyak siput yang sudah punah.

Mereka menghitung ada berapa jumlah spesies yang punah jika semua spesies yang diketahui punah dengan jumlah yang konsistem selama rentang 500 tahun.

Tingkat kepunahan yang mereka hitung adalah 150-260 per juta spesies per tahunnya.

Profesor Cowie melihat perhitungan tentang kepunahan untuk kelompok satwa liar lain termasuk burung dan amfibi.

Perkiraan angka kepunahan antara 10 - 243 juta spesies per tahun.

Menurut Profesor Cowie menambahkan kalau angka-angka yang diperoleh cenderung berkelompok di sekitar 100 juta spesies per tahun.

Angka itu dianggap lebih masuk akal, terlihat masuk akal dan enggak terlalu dibesar-besarkan.

Sedangkan menurut Profesor John Alroy dari Departemen Ilmu Biologi di Macquarie University Australia.

Baca Juga: 5 Megafauna yang Punah dari Muka Bumi karena Ulah Manusia, Apa Saja?