GridKids.id - Galaksi merupakan salah satu sistem bintang atau materi antarbintang yang membentuk alam semesta yang kita tinggali.
Ya, alam semesta begitu luas sampai memiliki miliaran galaksi di dalamnya.
Salah satu galaksi di mana kita tinggal di titik kecil di dalamnya adalah Bima Sakti atau milkyway.
Galaksi kita terbentuk sekitar 13,6 miliar tahun lalu, jauh sebelum planet Bumi kita ada dan berwujud.
Teleskop Luar Angkasa James Webb adalah teleskop yang memungkinkan kita melihat berbagai galaksi pertama di alam semesta kita.
Jika ada galaksi-galaksi kuno itu, lalu apakah ada galaksi baru yang masih dalam proses pembentukan saat ini, ya?
Dilansir dari laman kompas.com, ada dua kemungkinan yang sepertinya bisa menjawab pertanyaan unik dan menarik ini. Apa saja itu?
Kemungkinan tentang Pembentukan Galaksi Baru
1. Kontra
Enggak ada lagi galaksi baru yang akan terbentuk di masa depan, singkat dan padat kemungkinannya.
Galaksi merupakan kumpulan besar bintang-bintang, gas, juga materi gelap yang unik dan berbeda satu sama lainnya.
Baca Juga: Temuan Baru Lubang Hitam di Pusat Gugusan Bintang Terbesar Bima Sakti, Seperti Apa?
Sebuah galaksi umumnya berukuran sekitar 100.000 tahun cahaya, sedangkan jarak antar galaksi umumnya berkisar 1 juta tahun cahaya.
Enggak jarang galaksi-galaksi akan bergabung atau berkumpul bersama dalam satu gugusan atau klaster.
Tapi, ada juga beberapa pengecualian yang memungkinkan satu galaksi terpisah dengan galaksi lainnya.
Galaksi yang muncul di awal pembentukan awal alam semesta lewat proses bertahap sejak terjadinya Big Bang.
Ketika itu protogalaksi akan mengonsumsi lebih banyak gas di alam semesta.
Hal ini lalu mendorong pembentukan galaksi-galaksi yang kita lihat saat ini.
2. Pro
Kemungkinan masih akan ada galaksi baru yang akan terbentuk di masa mendatang.
Kalau hal yang kita fokuskan adalah proses pembentukan dan kelahiran bintang, maka di masa depan sangat mungkin terbentuk galaksi baru di alam semesta yang modern.
Bintang hanya akan membentuk sebagian kecil dari massa galaksi, sisanya menjadi materi gelap dan gumpalan gas yang acak.
Bintang ini akan membentuk galaksi, dan mereka akan jadi lebih mudah diamati jika dibandingkan dengan komponen galaksi lainnya.
Baca Juga: Ilmuwan Temukan Bintang Tertua di Alam Semesta, Dekat dengan Bima Sakti
Di alam semesta yang luas, kini ditemukan banyak macam galaksi dari yang kecil sampai yang berukuran besar.
Uniknya galaksi-galaksi baru itu bukan berasal dari protogalaksi tapi dari materi yang baru saja memulai proses pembentukan bintang.
Sedangkan galaksi-galaksi yang ukurannya lebih besar pembentukannya didorong oleh penggabungan galaksi yang ukurannya lebih kecil.
Kalaupun benar galaksi masih bisa terbentuk di masa depan, mungkin jumlahnya enggak sebanyak miliaran tahun lalu, ya.
Pertanyaan: |
Kapankah galaksi Bima Sakti terbentuk di alam semesta? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.