Find Us On Social Media :

7 Jenis Sajian Tapas, Camilan Pesta Ukuran Mini Khas Spanyol

Tapas adalah camilan berukuran kecil khas Spanyol. Apa saja jenisnya, ya?

Tapas ini merupakan varian seafood karena dibuat dari udang yang dimasak dengan bawang putih dan minyak zaitun.

Tapas ini juga punya kuah kental yang kaya rasa lada juga paprika.

5. Patatas Bravas

Tapas yang satu ini sebenarnya adalah camilan yang terbuat dari kentang goreng.

Bukan sekedar kentang goreng biasa, patatas bravas potongannya kotak-kotak dengan siraman saus pedas dengan rasa tabasco, lo, Kids.

6. Pan con Tumaca

Tapas yang satu ini mirip dengan roti yang diolesi selai buah.

Tapi, selai untuk membuat Pan con Tumaca dibuat dari campuran bawang putih, tomat, dan minyak zaitun.

Biasanya Pan con Tumaca akan disantap bersama dengan daging sapi.

7. Tortila Espanola

Tapas yang satu ini sebenarnya mirip dengan martabak khas kita, lo.

Baca Juga: Populer dari Turki, Cerita Tentang Kuliner Kebab Ternyata Berawal dari Persia

Tampilan atau teksturnya mirip dengan omelete telur yang dicampur dengan kentang.

Biasanya jenis tapas ini cocok sebagai sajian pembuka di pagi hari untuk sarapan.

Itu tadi berbagai jenis tapas khas Spanyol lengkap dengan penjelasannya. Semoga informasinya bermanfaat, ya, Kids!

Pertanyaan:
Apa yang dimaksud dengan tapas Albondigas?
Petunjuk, cek lagi hlm. 2.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.