Find Us On Social Media :

15 Fakta Menarik Kuoka, Mamalia dengan Senyum Ramah dari Australia

Quokka adalah hewan marsupial yang berasal dari Australia, Kids. Apa saja fakta menariknya?

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu melihat Kuoka?

Kuoka yang punya nama ilmiah Setonix brachyurus ini dikenal sebagai hewan paling murah senyum dan dilabeli jadi hewan paling bahagia di dunia juga, lo.

Kuoka adalah hewan pemakan tumbuhan atau herbivora.

Tak hanya herbivora, kuoka juga hewan yang hanya aktif di malam hari atau disebut dengan hewan nokturnal.

Kali ini GridKids akan mengajakmu melihat apa saja fakta menarik dari kuoka, nih.

Yuk, simak sama-sama berbagai fakta menariknya berikut ini, Kids!

Fakta Menarik Kuoka

1. Kuoka punya gigi depan yang menonjol, membuat wajah mereka seolah selalu tersenyum.

2. Kuoka dikenal juga sebagai walabi semak berekor pendek.

3. Kuoka adalah hewan yang sadar kamera, inilah banyak foto menggemaskan yang ditangkap dari hewan satu ini.

4. Kuoka yang herbivora sangat rentan dengan habitatnya yang bisa terancam kebakaran hutan atau kekeringan.

Baca Juga: 7 Hewan Endemik Australia, dari Quokka hingga Burung Kookaburra

5. Kuoka bisa bertahan hidup selama 10 tahun di alam liar, dan bisa hidup 13,8 tahun di dalam penangkaran.

6. Kuoka bisa memanjat pohon untuk mendapatkan makanan atau kabur dari pemangsanya.

7. Pulau Rottnest atau Rat's Nest yang ditemukan oleh Willem de Vlamingh dari Belanda dinamai begitu karena pernah melihat kuoka di pantainya pada penghujung abad 17.

8. Meski terlihat ramah dan jinak, kita tak boleh menyentuhnya karena kini kuoka adalah spesies rentan yang terancam punah.

9. Kuoka bisa menggigit dan menularkan bakteri salmonella pada korbannya.

10. Ada denda besar bagi siapa pun yang melukai atau menyentuh kuoka sembarangan di Australia.

11. Ekor kuoka panjang dan tebal, di sanalah ada simpanan lemak ketika massa sulit mendapatkan makanan.

12. Kuoka di habitatnya bisa melahirkan setidaknya 2 bayi kuoka dalam setahun.

13. Rubah merah adalah spesies hewan yang jadi predatornya.

14. Kuoka tinggal dalam kantung induknya selama 5 bulan awal hidupnya.

15. Kuoka melompat untuk berkeliling ke berbagai tempat setiap hari, mirip kelinci.

Baca Juga: Berkenalan dengan Quokka, Hewan Paling Ramah di Dunia

Nah, itu tadi berbagai fakta menarik kuoka, hewan marsupilami yang ramah dan murah senyum dari Australia. 

Pertanyaan:
Apa nama lain dari kuoka?
Petunjuk, cek lagi hlm. 1.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.