Find Us On Social Media :

5 Bahan Alami yang Bisa Dijakan Pengharum Ruangan di Rumah, Apa Saja?

Kulit buah jeruk bisa digunakan sebagai pengharum ruangan alami karena aromanya yang cukup kuat dan menyegarkan.

GridKids.id -Ketika rumah kita harum, suasana hati kita akan terpengaruh juga, lo.

Yap, rumah yang harum dan segar bisa membuat kita merasa rileks dan nyaman untuk berada di dalamnya.

Banyak orang yang akan memasang pengharum ruangan di sudut-sudut rumah supaya aromanya menyebar ke seantero rumah.

Ada berbagai produk pengharum ruangan yang dijual bebas di pasaran.

Tapi, tahukah kamu kalau ada beberapa bahan alami untuk dijadikan pengharum ruangan alami di rumah?

Pengharum alami adalah produk yang lebih aman tapi juga mudah diperoleh di sekitar kita, lo.

Dilansir dari laman kompas.com, ada beberapa pengharum ruangan alami yang bisa menyegarkan aroma di dalam rumahmu, di antaranya:

Pengharum Ruangan Alami untuk Rumah

1. Kopi

Aroma kopi yang kuat bisa menyegarkan ruangan sekaligus menenangkan ketika aromanya terhirup.

Kopi bisa dibuat dengan cara menggilingnya lebih dulu, menyeduhnya, atau memanggangnya dalam oven.

Baca Juga: Bisa Dicoba di Rumah, 5 Racikan Pengharum Ruangan dari Bahan Alami yang Aman bagi Tubuh

Tempatkan bubuk kopi segar dalam mangkuk dan taruh di tempat yang strategis di rumah supaya baunya bisa menyebar ke seantero rumah.

Jika ada tempat di rumah yang aromanya enggak sedap dan menyengat, kamu bisa menetralisirnya dengan menaburkan kopi di sana.

2. Campuran Bunga Kering dan Herba

Bunga kering yang dicampur dengan herba dan diberi tetesan minyak esensial juga bisa dibuat jadi pengharum ruangan alami, lo.

Kamu bisa mencampurkannya di dalam mangkuk kecil.

Dan tempatkan di sudut ruangan dan biarkan terbuka supaya aromanya bisa menyebar dalam rumah.

3. Cuka

Cuka bisa jadi pengharum ruangan alami, lo, Kids.

Kamu bisa mencampurkannya dengan air lebih dulu sebelum menggunakannya.

Tempatkan campuran air dan cuka itu dalam sebuah botol semprot supaya mudah menggunakannya dalam rumah.

Selain ditempatkan di botol semprot, campuran cuka dan air juga bisa ditaruh di mangkuk jika ada tempat yang mudah bau seperti dapur atau kamar mandi.

Baca Juga: 6 Bahan Alami untuk Mengatasi Sepatu Bau, Salah Satunya Cuka Putih

4. Minyak Esensial

Kalau bahan yang satu ini mungkin sudah umum digunakan sebagai pengharum ruangan dan aroma relaksasi, ya.

Minyak esensial tak hanya wangi tapi juga punya kandungan antibakteri, antijamur, juga antivirus.

Untuk menggunakan minyak esensial ini kamu bisa menambahkan beberapa tetes minyak esensial ke dalam air panas.

Air panas itu akan menguap dan menyebarkan aroma harum ke seluruh ruangan, lo.

5. Rebusan Kulit Jeruk dan Rempah-Rempah

Kulit jeruk bisa dimanfaatkan untuk mengharumkan ruangan juga, lo.

Kulit jeruk yang direbus dengan rempah-rempah bisa membantu menyegarkan udara di dalam rumah, lo.

Beberapa rempah yang bisa kamu gunakan untuk dijadikan rebusan pengharum ruangan, seperti cengkeh, bunga lawang, juga kayu manis.

Nah, Kids, itulah tadi beberapa pengharum alami yang bisa digunakan untuk menyegarkan udara dan mengusir bau di rumah. 

Pertanyaan:
Apa saja cara mengolah kopi jadi pengharum ruangan alami di rumah?
Petunjuk, cek lagi hlm. 1.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.