Find Us On Social Media :

Apa Manfaat Hujan bagi Makluk Hidup? Simak Penjelasannya

Hujan merupakan peristiwa jatuhnya butiran air atau es ke permukaan Bumi.

GridKids.id - Hujan merupakan fenomena cuaca yang terjadi ketika air dari awan jatuh ke bumi.

Proses ini melibatkan beberapa tahapan dalam siklus air, yaitu penguapan, kondensasi, dan presipitasi.

Fungsi Hujan

Hujan sangat berperan penting dalam siklus air atau hidrologi di permukaan bumi.

Nah, siklus ini akan terus berulang, dan dengan begitu hujan membantu jalannya proses siklus air di bumi.

Selain itu, hujan memiliki manfaat bagi makhluk hidup. Berikut manfaatnya:

1. Sumber Air Bersih

Hujan merupakan sumber utama air bersih yang sangat diperlukan oleh semua makhluk hidup.

Air hujan yang meresap ke dalam tanah membantu mengisi ulang sumber air bawah tanah yang digunakan untuk minum, irigasi, dan kebutuhan sehari-hari.

2. Pertumbuhan Tanaman

Air hujan memberikan kelembaban yang diperlukan bagi tanaman untuk tumbuh.

Baca Juga: Apa Saja Manfaat Hujan bagi Makhluk Hidup? #AkuBacaAkuTahu

Tanaman membutuhkan air untuk proses fotosintesis dan pengambilan nutrisi dari tanah.