Find Us On Social Media :

Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Bab 1 Hal.20: Kata Penghubung

Jawaban bahasa Indonesia kelas 5 bab 1 halaman 20.

GridKids.id - Kids, kita akan membahas buku Bahasa Indonesia Bergerak Bersama, Kurikulum Merdeka, Bab 1, halaman 20.

Pada bab 1 halaman 20 terdapat latihan tentang kalimat majemuk setara.

Kalimat majemuk setara sendiri adalah kalimat yang terdiri atas beberapa kalimat tunggal yang dihubungkan.

Kalimat majemuk setara juga bisa dibedakan menjadi tiga jenis yaitu sejalan, berlawanan dan sebab akibat.

Pada akhir bagian, terdapat latihan soal untuk melengkapi kalimat dengan kata penghubung.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian menyelesaikan tugas tersebut, ya.

Yuk, langsung saja kita cari tahu jawabannya bersama-sama!

Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Bab 1 Halaman 20

Latihan Soal

Lengkapilah kalimat di bawah ini dengan pilihan kata penghubung yang sesuai.

1. Aimin sudah berusaha sungguh-sungguh ______ ia belum menjadi juara kelas.

Baca Juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Bab 1 Hal.17: Melengkapi Kalimat

2. Darmin _____ Darman adalah anak Pak Salim.

3. Kalian boleh memilih hendak bermain monopoli ____ bermain halma.

4. Banyak orang tidak menyukainya _____ ia seorang pembual.

5. Yosa sering tidur hingga larut malam _________ ia sering bangun kesiangan.

Jawaban

1. Namun

2. Dan

3. Atau

4. Karena

5. Sehingga

Baca Juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Bab 1 Hal.16: Antonim Kata

Itulah pembahasan jawaban bahasa Indonesia kelas 5 bab 1 halaman 20 ya, Kids!

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.