GridKids.id - Kids, serangga adalah salah satu jenis makhluk hidup yang ada di sekitar kita.
Sama seperti makhluk lainnya, serangga juga perlu bernapas untuk bertahan hidup.
Namun, sistem pernapasan serangga berbeda dengan sistem pernapasan hewan vertebrata, seperti manusia, lo.
Serangga tak memiliki paru-paru, melainkan menggunakan sistem trakea untuk mengantarkan oksigen ke seluruh tubuh mereka.
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian melihat cara kerja sistem pernapasan serangga, ya.
Penasaran bukan? Yuk, langsung saja kita simak satu per satu!
Cara Kerja Sisstem Pernapasan Serangga
Dilansir dari howstiffworks, berikut ini adalah beberapa cara kerja sistem pernapasan serangga, ya:
1. Melalui Stigma
Serangga memiliki lubang kecil di sisi tubuh mereka yang disebut stigma.
Stigma ini berfungsi sebagai pintu masuk dan keluarnya udara.
Baca Juga: Apa Saja Fungsi Satelit Buatan yang Mengorbit Bumi? #AkuBacaAkuTahu