GridKids.id - Indonesia adalah negara kepulauan yang dikenal akan belasan ribu pulau dan pantai-pantai tropisnya yang indah.
Baru-baru ini dua pantai Indonesia masuk dalam daftar 50 Pantai Terbaik di Dunia 2024 (The World's 50 Best Beaches 2024).
Daftar nominasi pantai terbaik dunia 2024 ini disusun dari 1.000 ribuan wisatawan dunia, lo.
Selanjutnya, nominasi akan diseleksi lagi oleh 38 orang juri dari wisatawan profesional untuk menentukan daftar 50 Besar Pantai Terbaik Dunia 2024.
Kriteria yang dinilai cukup spesifik meliputi pemandangan pantai yang unik, adanya satwa liar di kawasan pantai dan lautnya, kondisi pantai yang asli, dan suara alam dan laut yang terdengar di sekitarnya.
Selain itu, pantai-pantai berpasir dengan air yang tenang, cocok jadi tempat bersantai, enggak terlalu ramai, dengan pemandangan indah juga jadi kriteria penilaian.
Nah, dari daftar itu ada dua pantai Indonesia yang masuk di dalamnya.
Dua pantai itu adalah Pantai Pink (Lombok, NTB) dan Pantai Kelingking (Bali).
Yuk, cari tahu berbagai fakta menarik tentang dua pantai Indonesia yang masuk daftar 50 Pantai terbaik dunia berikut ini, Kids!
Pantai Indonesia yang Masuk Daftar 50 Pantai Terbaik di Dunia 2024
1. Pantai Pink, Lombok
Baca Juga: Tak Hanya Gili Trawangan, Inilah 5 Destinasi Wisata di Lombok yang Anti Mainstream