GridKids.id - Halo, Kids, kali ini kamu akan belajar bersama lagi dengan GridKids materi Ilmu Pengetahuan Alam Dasar.
Sebelumnya kamu sudah belajar bersama tentang jenis-jenis pemuaian.
Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering mendengar bunyi berbagai macam sumber dengan tingkat ketinggian suara yang berbeda.
Mulai di pagi hari kita mendengar ayam berkokok, mendengar bunyi peralatan elektronik dari dalam rumah seperti tv, mesim pompa air, termasuk motor dan mobil bahkan sirene dari mobil ambulans yang melintas di jalan dan lain sebagainya.
Bunyi kadang bisa membuat hati kita nyaman seperti ketika kita mendengarkan musik yang kita suka.
Tapi, ada juga bunyi yang membuat kita resah atau marah ketika berpapasan dengan knalpot yang bunyinya bising dan mengganggu.
Bunyi adalah getaran di udara, dan dihasilkan oleh benda dan hampir tiap makhluk hidup yang bisa menghasilkan bunyi.
Bunyi adalah energi gelombang yang berasal dari sumber bunyi, yaitu benda yang bergetar.
Gelombang bunyi merupakan gelombang mekanik yang bisa merambat melalui medium.
Bunyi merupakan salah satu bentuk energi yang ada di Bumi ini.
Dalam kehidupan sehari-hari kita selalu mendengarkan beraneka ragam suara, mulai dari suara musik, kicauan burung, klakson kendaraan, suara pesawat, kereta api, dan suara orang yang sedang bicara.
Baca Juga: 5 Macam Sifat Gelombang Bunyi di Sekitar Kita, Materi IPA Kelas 8 SMP
Sumber Energi Bunyi
Sumber bunyi adalah semua benda atau alat yang bisa menghasilkan bunyi.
Sumber bunyi bisa bergetar akibat pukulan, petikan, tiupan atau gesekan.
Sumber energi bunyi ada bermacam-macam, manusia bisa menghasilkan bunyi karena punya pita suara.
Ketika kita berbicara, pita suara di tenggorokan kita bergetar.
Alat-alat musik juga sumber bunyi, ada macam-macam cara untuk memainkan alat musik agar berbunyi, misalnya gitar dan kecapi.
Sebagian besar alat musik punya resonator merupakan ruang udara yang berfungsi untuk memperkuat bunyi.
Alat musik yang dilengkapi resonator misalnya gitar dan biola, akan bergetar jika dipetik senarnya.
Getaran senar menyebabkan bergetarnya udara dalam kotak gitar dikenal dengan nama resonansi.
Bunyi akan terdengar kuat ketika makin dekat dengan sumber bunyi.
Bunyi yang dihasilkan berbagai benda yang kuat, lemah, melengking, atau bernada rendah.
Baca Juga: Pengertian dan Klasifikasi Gelombang Bunyi, Materi IPA Kelas 8 SMP
Tinggi rendahnya bunyi ditentukan oleh frekuensi bunyi.
Kuat lemahnya bunyi ditentukan oleh amplitudo.
Berdasar kuat lemahnya frekuensi, bunyi dibedakan jadi tiga jenis, yaitu:
1. Infrasonik
Infrasonik adalah bunyi yang sangat lemah.
Jumlah getaran bunyinya kurang dari 20 getaran per detik.
Kita tidak bisa mendengarkan bunyi ini.
Hanya hewan-hewan seperti jangkrik, angsa, anjing, anjing, dan gajah yang bisa mendengarkannya.
2. Audiosonik
Audiosonik adalah jenis bunyi yang bisa kita dengar.
Jumlah getaran bunyinya berkisar antara 20 - 20.000 getaran per detik.
Baca Juga: Pengertian Sumber Bunyi dan Contoh-Contohnya, Fisika Kelas 8 SMP
3. Ultrasonik
Ultrasonik adalah bunyi yang sangat kuat, di atas audiosonik.
Jumlah getaran bunyinya lebih dari 20.000 getaran per detik.
Bunyi ini juga enggak bisa kita dengar, hanya kelelawar dan lumba-lumba yang bisa mendengarnya.
Pertanyaan: |
Apa yang dimaksud dengan gelombang bunyi itu? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.