Find Us On Social Media :

Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Bab 8 Hal.201: Kosakata Baru

Jawaban bahasa Indonesia kelas 6 bab 8 halaman 201.

GridKids.id - Kids, kita akan membahas buku Bahasa Indonesia Anak-anak yang Mengubah Dunia, Kurikulum Merdeka, Bab 8, halaman 201.

Pada halaman 201, ada tugas untuk mencari arti kosakata.

Kosakata tersebut berdasarkan bacaan berjudul Pada Masa Depan, Robot akan Menggantikan Manusia.

Adapun bacaan tersebut bisa kalian baca di halaman 199.

Pada tugas mencari kosakata halaman 201, ada 9 kosakata yang kalian cari tahu artinya.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mencari tahu jawabannya, ya.

Yuk, langsung saja kita cari tahu jawabannya bersama-sama!

Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Bab 8 Halaman 201, Kosakata Baru

1. Robot

Jawaban: alat berupa orang-orangan dan sebagainya yang dapat bergerak (berbuat seperti manusia) yang dikendalikan oleh mesin.

2. Kecerdasan Buatan

Baca Juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Bab 8 Hal.197: Kalimat Opini dan Fakta

Jawaban: program komputer dalam meniru kecerdasan manusia, seperti mengambil keputusan, menyediakan dasar penalaran, dan karakteristik manusia lainnya.

3. Adaptasi

Jawaban: penyesuaian diri terhadap kondisi lingkungan yang baru (sekolah, pekerjaan, dan sebagainya)

4. Efisien

Jawaban: tepat atau sesuai untuk mengerjakan (menghasilkan) sesuatu (dengan tidak membuang-buang waktu, tenaga, biaya).

5. Konsisten

Jawaban: tetap (tidak berubah-ubah); taat asas; ajek.

6. Diprogramkan

Jawaban: program (rancangan mengenai asas serta usaha (dalam ketatanegaraan, perekonomian, dan sebagainya) yang akan dijalankan).

7. Mengambil Alih

Jawaban: menggantikan (pimpinan, kemudi, dan sebagainya).

Baca Juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Bab 8 Hal.196: Bekerja Menjadi Apa?

8. Sepanjang Hayat

Jawaban: sepanjang hidup; kehidupan; nyawa.

9. Keterampilan Nonteknis

Jawaban: kemampuan tidak bersifat teknis; tidak menerapkan (menggunakan) suatu teknik.

Itulah pembahasan jawaban bahasa Indonesia kelas 6 bab 8 halaman 201 ya, Kids!

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.