Find Us On Social Media :

Mengenal Jenis-Jenis Hewan di Sekitar Lingkungan Sekolah, Materi IPA Kelas 3 SD

Mengenal jenis-jenis hewan di sekitar lingkungan sekolah.

GridKids.id - Kids, tadi kita sudah membahas tentang kelompok dan jenis-jenis hewan pada materi IPA kelas 3 SD.

Nah, kali ini kita akan mencari tahu dan menulis hewan apa saja yang ada disekitar lingkungan sekolah.

Ada Hewan Apa Saja di Sekitarku?

Setelah melakukan aktivitas mencari binatang, coba kalian ceritakan kepada teman kalian mengenai hal berikut.

1. Ceritakan hewan-hewan yang sudah kalian temukan.

Jawaban

- kucing

- kupu-kupu

- semut

- anjing

2. Ceritakan seperti apa hewan-hewan yang kalian temui mulai dari bentuk, warna, ukuran, dan cara hewan tersebut bergerak.

Baca Juga: 7 Hewan yang Bisa Meramal Cuaca, dari Katak sampai Groundhog

Jawaban:

a. Kucing

Kucing memiliki postur tubuh tegap yang berjalan merangkak dengan empat kaki dan warna berbulu yang bermacam-macam.

b. Kupu-kupu 

Kupu-kupu memiliki tiga bagian tubuh yang terdiri dari kepala, dada, dan dada. Kupu-kupu memiliki enam kaki dan dua antena.

Umumnya kupu-kupu memiliki sisik di sayap dan rambut di kaki mereka. 

Kupu-kupu memiliki warna yang beragam dan tentu sangat cantik.

c. Semut

Semut merupakan serangga kecil yang dikenal sebagai serangga sosial. 

Semut juga memiliki ukuran tubuh yang relatif kecil. Meski kecil semut bisa mengangkat atau membawa beban berat.

Umumnya semut berwarna hitam dan merah.

Baca Juga: 5 Hewan Ini Berperan Sebagai Konsumen dalam Rantai Makanan

d. Anjing

Sama seperti kucing, anjing memiliki empat kali. Anjing berkembang biak dengan cara melahirkan. Jenis-jenis anjing memilki bentuk dan warna yang berbeda-beda.

3. Ceritakan juga di mana kalian menemukan hewan itu. Apakah di lapangan sekolah, di selokan, di kantin, di rerumputan, di pohon, atau di tempat lainnya.

Jawaban:

Saya menemukan hewan-hewan tersebut di rerumputan, di pohon dan tempat lainnya.

4. Setelah teman kalian bercerita, coba ajukan pertanyaan tentang hewan yang teman kalian lihat. Cari tahu pula, apakah hewan yang teman kalian lihat termasuk hewan peliharaan atau bukan.

Jawaban:

Untuk kucing dan anjing adalah hewan peliharaan dan sedangkan kupu-kupu dan semut bukanlah hewan peliharaan.

Nah, itulah tadi penjelasan mengenai Mengenal Hewan di Sekitar Kita, ya, Kids.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.