Find Us On Social Media :

Kalimat Efektif Lengkap: Pengertian, Ciri-Ciri, Fungsi, hingga Contohnya

Kalimat efektif adalah kalimat yang dapat mengungkapkan gagasan secara tepat.

GridKids.id - Dalam buku Bahasa Indonesia kelas 4 SD edisi revisi halaman 131 akan membahasa tentang kalimat efektif.

Kalimat efektif merupakan kalimat yang mudah dipahami orang dengan tepat.

Kalimat efektif adalah kalimat yang disusun sesuai kaidah-kaidah kebahasaan yang berlaku.

Susunan kata, ejaan, tanda baca, maupun strukturnya harus sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia.

Kalimat efektif biasanya juga digunakan untuk menyampaikan informasi dan gagasan pada orang lain.

Ciri-ciri Kalimat Efektif 

Ciri-ciri kalimat efektif adalah:

1. Mengikuti aturan ejaan bahasa Indonesia

2. Memiliki unsur kalimat (setidaknya subjek dan predikat) yang digunakan dengan tepat.

3. Hemat kata, tak bertele-tele.

4. Kesan yang disampaikan jelas, tak membingungkan.

Baca Juga: Penjelasan Kalimat Efektif Harus Menggunakan Kata Baku, Materi Bahasa Indonesia

Fungsi Kalimat Efektif

Seperti definisinya, kalimat efektif memiliki fungsi.

Fungsi kalimat yang efektif yang merasakan adalah pembaca. Maka inilah beberapa fungsi dari kalimat yang efektif, sebagai berikut:

1. Agar pembaca mudah memahami.

2. Agar pesan dapat tersampaikan dengan jelas.

3. Agar pembaca tidak lelah membaca.

4. Agar dapat mewakili pikiran dan keinginan penulis.

5. Agar tulisan dibaca sampai akhir.

6. Agar pembaca mendapat ilmu dengan baik.

7. Agar penulis dapat mengungkapkan gagasan dan perasaan secara secara lugas.

Contoh Kalimat Efektif

Baca Juga: Materi Kelas 6 SD: Syarat Utama Kalimat Efektif dan Ciri-Cirinya

1. Tanggul laut yang telah selesai dibangun hanya menjadi figuran dan belum begitu berfungsi mengurangi banjir rob.

2. Anak itu pintar membaca.

3. Seluruh peserta wajib mengenakan seragam.

4. Angga dan Robi bermain bola di lapangan. 

5. Ada macam-macam makanan disediakan oleh restoran itu.

8. Demi anaknya, Bu Dewi rela bekerja seharian.

9. Kepala sekolah mengimbau agar para mudid giat belajar.

10. Dia berhasil terhindar dari kecelakaan itu.

11. Bapak membaca koran di teras rumah.

Nah, itulah tadi penjelasan mengenai pengertian kalimat efektif mulai dari pengertian, ciri-ciri, fungsi hingga contohnya.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.