Find Us On Social Media :

Berapa Waktu yang Diperlukan untuk Mengelilingi Mars dengan Berjalan Kaki?

Mars adalah planet tetangga Bumi yang dijulukki planet Merah. Berapa lama waktu yang diperlukan untuk mengelilingi planet ini dengan berjalan kaki?

Keliling Mars Jalan Kaki

Kecepatan berjalan di Mars berkisar antara 5 km/jam disebut hampir sama seperti yang dilakukan manusia ketika berjalan di Bumi.

Ketika berjalan di Mars, tentunya penjelajah membawa berbagai macam perbekalan yang enggak enteng, Kids.

Mengelilingi Mars dengan kecepatan itu berarti perlu waktu sekitar 4.290 jam.

Satu hari atau sol di Mars berlangsung selama 24,7 jam.

Perlu sekitar 174 sol untuk bisa mengelilingi Mars tanpa henti.

Namun, perhitungan itu jadi semakin terlihat mustahil karena enggak akan ada manusia yang bisa melakukannya tanpa henti.

Yap, dengan beban perbekalan yang beragam yang mendukung kehidupan, manusia normal tetap perlu tidur.

Jika dihitung dengan waktu tidur astronot yang menjelajah permukaan Mars, 174 sol tadi masih harus ditambah dengan 56 sol lagi, Kids.Jadi, totalnya menjadi 230 sol.

Namun, manusia juga perlu waktu lain selain tidur dan mengisi perut bukan?

Diperlukan waktu berhenti untuk membersihkan diri hingga membangun perkemahan di Mars sebagai tempat berlindung.

Baca Juga: Kenapa Pemandangan Matahari di Planet Mars Tampak Berwarna Biru?