Find Us On Social Media :

Ramai di Media Sosial, Benarkah Bumi Akan Gelap 3 Hari Karena Gerhana Matahari Total?

Bumi kita disebut akan gelap selama tiga hari selama gerhana Matahari berlangsung di 8 April 2024 mendatang, benarkah begitu?

GridKids.id - Kids, apakah kamu sudah mendengar tentang topik Bumi akan gelap tiga hari sejak 8 April 2024 mendatang?

Topik tentang Bumi yang akan gelap selama beberapa hari ini berkaitan dengan fenomena gerhana Matahari yang terjadi pada Jumat depan.

Kondisi Bumi yang berubah gelap akibat gerhana Matahari adalah fenomena yang wajar, Kids.

Tapi, efek gelap itu hanya terjadi beberapa menit enggak sampai terjadi sampai hitungan hari.

Dilansir dari laman kompas.com, ada tiga negara yang dilalui jalur gerhana matahari total pada 8 April 2024 nanti, yaitu Meksiko, Amerika Serikat, dan Kanada.

Menurut Bapak Marufin Sudibyo, seorang astronom amatir dari Indonesia mengungkap kalau pendapat Bumi akan gelap tiga hari itu adalah sebuah hoaks atau kabar yang enggak benar.

Sampai saat ini enggak ada cara kerja alam semesta yang memungkinkan hal itu bisa terjadi, Kids.

Ada pendapat kalau kegelapan di Bumi terjadi karena planet kita melintasi sabuk foton.

Sabuk foton adalah partikel gelombang elektromagnetik yang punya sifat-sifat kuantum.

Bentuk dan wujudnya mirip partikel cahaya yang bisa kita saksikan sepanjang waktu.

Jika memang Bumi kita melalui sabuk foton, yang terjadi bumi kita malah jadi terang benderang bukannya gelap gulita, Kids.

Baca Juga: Peneliti NASA Catat Durasi Gerhana Matahari Terlama Sepanjang Sejarah, Seperti Apa?

Apa yang Harus Kita Lakukan Ketika Gerhana Matahari Terjadi?

Fenomena gerhana matahari terjadi ketika Bulan ada di antara Matahari dan Bumi.

Sinar matahari dibatasi di beberapa daerah sebagian atau seluruhnya oleh Bulan sampai gerhana selesai.

Ketika gerhana matahari terjadi kita harus memperhatikan beberapa hal supaya enggak terkena efek buruknya.

Menurut NASA, orang-orang harus menggunakan kacamata gerhana supaya mata terlindungi dari radiasi.

Enggak disarankan untuk melihat langsung ke Matahari tanpa pelindung mata apa pun karena mata kita bisa rusak.

Kacamata pelindung bisa dilepas ketika gerhana sudah selesai.

Banyak orang yang ingin mengabadikan gerhana matahari dengan kamera.

Tapi, sebenarnya para ilmuwan enggak menyarankan hal ini karena bisa mencederai mata orang yang membidik kameranya ke fenomena alam ini.

Kalau kamu punya rabun jauh atau rabun dekat, kamu bisa menggunakan kacamata gerhana di atas kacamatamu, ya.

Tetap pastikan untuk berhati-hati dan menjaga diri selama gerhana matahari berlangsung, ya, Kids.

Pertanyaan:
Sebutkan negara-negara yang masuk jalur gerhana matahari total 8 April 2024 mendatang!
Petunjuk, cek lagi halaman 1.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.