GridKids.id - Halo, Kids, kembali lagi bersama GridKids untuk membahas materi pendidikan pancasila kelas 5 SD, nih.
Kali ini kamu akan diajak membahas tentang permainan tradisional di Indonesia.
Setelah membahas tentang gotong royong, kamu akan melanjutkan pembahasan ke penerapan gotong royong dengan cara yang menyenangkan.
Salah satu penerapan gotong royong dengan cara menyenangkan adalah dengan permainan tradisional, Kids.
Beberapa permainan tradisional dilakukan secara berkelompok atau beregu, sehingga perlu sikap kerja sama yang baik, Kids.
Dilansir dari laman ditsmp. kemdikbud.go.id, ada beberapa permainan tradisional yang banyak melibatkan aktivitas fisik, apa saja?
Permainan Tradisional yang Melibatkan Aktivitas Fisik
1. Bentengan
Permainan tradisional ini dimainkan secara berkelompok dan perlu ketangkasan, kemampuan berlari cepat, juga strategi.
Permainan ini bisa jadi salah satu cara menyenangkan untuk olahraga, lo.
Tiap pemain diharuskan berlari untuk menjaga benteng dan menangkap tim lawan.
Tujuan bentengan adalah menyerang dan mengambil alih benteng milik lawan.
Baca Juga: Aturan Permainan Benteng-bentengan dan Gobak Sodor Tema 1 Kelas 4 SD
2. Egrang
Egrang adalah permainan tradisional yang unik dan juga menyenangkan.
Permainan ini cukup sederhana tapi sebenarnya perlu keahlian kita untuk menyimbangkan tubuh kita, lo.
Kita juga perlu cepat dan tepat untuk menggerakkan bilah bambu yang kita pijak, Kids.
3. Engklek
Engklek adalah permainan tradisional yang menyenangkan dan dimainkan secara bergantian.
Pemainnya hanya perlu melempar trengkal/gacoan yang terbuat dari pecahan genting dalam area engklek.
Nah, pemain akan melompati tiap kotak tanpa menyentuh area kotak yang ada gacoan di dalamnya.
Bermain engklek bisa membantu melatih ketangkasan, ketahanan, dan kelincahan dalam mempertahankan posisi di area permainan.
4. Gobag Sodor
Gobag sodor adalah permainan yang dimainkan oleh dua kelompok.
Baca Juga: Melihat Teks 'Bermain Gobak Sodor', Pendidikan Pancasila Kelas 4 SD
Satu kelompok bertugas menjaga kelompok lawan supaya enggak lolos ke garis belakang.
Sedangkan, satu kelompok lagi bertugas melewati halauan kelompok penjaga.
Gobag sodor bisa jadi olahraga yang menyehatkan dan mengajarkan kita belajar bertanggung jawab pada tugas kita dalam kelompok.
5. Lompat Tali
Permainan tradisional ini mengandalkan kelenturan badan pemainnya.
Biasanya permainan ini banyak dimainkan oleh anak perempuan ketimbang anak laki-laki.
Pemaion akan bermain hompima untuk menentukan siapa yang memegang tali dan siapa yang bermain.
Dua pemain yang kalah akan memegang ujung tali dan pemain yang menang akan melombati tali tanpa menyentuhnya.
Kalau ada pemain yang menyentuh tali maka mereka harus bergantian memegang tali terus menerus.
Pertanyaan: |
Apa saja kemampuan yang perlu diperhatikan ketika bermain bentengan? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.