Find Us On Social Media :

5 Karakteristik Kalimat Majemuk serta Perbedaannya dengan Kalimat Tunggal

Kalimat majemuk biasanya ditemukan ditemukan dalam buku, majalah, atau yang lainnya.

GridKids.id - Apa yang kamu ketahui tentang karakteristik kalimat majemuk, Kids?

Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu karakteristik kalimat majemuk serta perbedaannya dengan kalimat tunggal, ya.

Kalimat majemuk biasanya ditemukan ditemukan dalam buku, majalah, atau yang lainnya.

Biasanya kalimat majemuk ini berupa kalimat panjang. Terkadang kalimat majemuk digunakan penulis untuk menyampaikan informasi kepada pembaca.

Pengertian kalimat majemuk adalah kalimat yang mempunyai lebih dari satu subjek, predikat, objek atau pelengkap.

Nah, untuk menandai antarklausa, biasanya yang bersifat penggabungan akan ditemukan keberadaan kata hubung atau konjungsi.

Dalam kalimat majemuk, konjungsi memegang peran penting untuk menjadi jembatan antardasar kalimat dalam satu kalimat majemuk.

Contoh kalimat majemuk adalah 'Aku makan bolu srikaya, sedangkan kakak makan mi ramen.'

Tahukah kamu? Ada beberapa jenis kalimat majemuk, yakni kalimat majemuk setara, kalimat majemuk bertingkat, dan kalimat majemuk campuran.

Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja karakteristik kalimat majemuk ya, Kids!

Karakteristik Kalimat Majemuk

Baca Juga: Memahami Jenis-Jenis Kalimat Majemuk dan Contoh Penggunaannya

1. Kalimat majemuk biasanya berpola subjek (S)+predikat (P)+ subjek (S)+ predikat (P).

2. Isi kalimat terdiri dari S, P, dan kalimat penjelas lebih dari satu.

3. Kalimat majemuk terdiri dari dua klausa yang saling berhubungan dan memanfaatkan konjungsi atau kata hubung.

4. Dari penggabungan kalimat selanjutnya akan menghasilkan kalimat dan makna yang baru.

5. Kata hubung yang digunakan bersifat kesetaraan.

Lalu apa perbedaan kalimat majemuk dengan kalimat tunggal, Kids?

Kalimat tunggal merupakan kalimat yang hanya mempunyai satu pola kalimat berupa satu subjek dan predikat.

Perbedaan kalimat majemuk dan kalimat tunggal adalah klausanya. Pada kalimat majemuk terdiri atas sekurangnya dua klausa.

Sementara pada kalimat tunggal hanya terdiri dari satu klausa. Artinya, kalimat ini hanya menerangkan satu peristiwa saja, ya.

Perbedaan kedua kalimat ini juga dapat dilihat dari polanya. Secara umum pola kalimat majemuk adalah S+P+keterangan+konjungsi+S+P+keterangan.

Baca Juga: Mengenal Jenis-Jenis Kalimat Majemuk Bertingkat dan Contohnya

Tahukah kamu? Pada kalimat tunggal polanya berupa S+P+O (SPO).

Kalimat tunggal juga dapat terbentuk dari unsur subjek dan predikat atau hanya predikatnya saja, Kids.

Demikianlah informasi tentang karakteristik kalimat majemuk serta perbedaannya dengan kalimat tunggal.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.