Find Us On Social Media :

Jawaban Soal Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Halaman 16: Membuat Kalimat dari Kata-Kata Baru

Soal materi Bahasa Indonesia kelas 4 halaman 16.

GridKids.id - Kids, setelah kita menjawab soal materi Bahasa Indonesia kelas 4 pada halaman 15, selanjutnya mari kita membahas soal halaman 16!

Nah, kita diminta membuat kalimat dari kata-kata baru yang ada pada cerita Tak Muat Lagi dan Suka dan Tidak Suka.

Yuk, langsung saja kita mencoba mengerjakannya!

Soal

Perhatikan kata-kata baru yang kalian dapat dari teks “Tak Muat Lagi” serta “Suka dan Tidak Suka”.

Buatlah 10 kalimat menggunakan kata-kata baru tersebut di buku tulis kalian.

Jawaban:

1. Favorit

Kalimat: Hobi favorit ku adalah bermain sepak bola dan berenang.

2. Polkadot

Kalimat: Aku senang dengan motif baju polkadot. 

Baca Juga: Jawaban Soal Bahasa Indonesia Kelas IV: Menulis Kalimat Transitif dan Intransitif dalam Cerita

 3. Mengelak

Kalimat: Rena mengelak ketika hampir tertabrak sepeda Rio

4. Terapi

Kalimat: Kaki Tio mengalami cidera usai bermain bola, karena itu dia harus rutin melakukan terapi.

5. Psikolog

Kalimat: Menjadi psikolog adalah impian saya.

6. Mengoleksi

Kalimat: Siska sangat senang sekali mengoleksi barang-barang antik. 

7. Mematut diri

Kalimat: Jesica terlihat sedang mematut diri.

8. Panik

Baca Juga: Perbedaan Kalimat Transitif dan Intransitif, Materi Bahasa Indonesia Kelas IV

Kalimat: Glenka sangat terlihat panik saat tahu besok akan menghadapi ujian.

9. Hobi

Kalimat: Hobi ku adalah bermain musik dan menggambar.

10. Berkonsultasi : Aku berkonsultasi dengan guru karena nilai ujian ku menurun.

Nah, itulah Kids jawaban dari soal Bahasa Indonesia kelas 4 halaman 16.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.