Find Us On Social Media :

Jawaban Bahasa Indonesia kelas 11 Bab 6 Hal.179: Mencari Kosakata

Bahasa indonesia kelas 11 bab 6 halaman 179, mencari kosakata.

a. Sedimen = Benda padat yang diendapkan oleh air.

b. Polutan = Material yang mengakibatkan polusi.

c. Antropogenik = Bersifat buatan manusia.

d. Ekologis = Bersifat ekologi.

e. Substrat = Landasan, alas, dasar.

f. Terumbu karang = Ekosistem bawah laut yang dihasilkan oleh sekelompok biota laut.

Zat tersebut membentuk struktur semacam batu kapur, menjadi habitat hidup satwa laut.

g. Bentos = Organisme yang mendiami dasar perairan.

h. Abiotik = Berkenaan dengan tidak adanya organisme hidup.

i. Salinitas = Tingkat kandungan garam air laut, danau, sungai yang dihitung dalam ‰ (perseribu).

j. Signifikan = Penting, berarti.

Baca Juga: Jawaban Soal Bahasa Indonesia Bab 5 Hal.153: Membandingkan 2 Pamflet

k. Turbiditas = Kekeruhan.

Itulah pembahasan jawaban soal bahasa Indonesia halaman 179, mencari kosakata ya, Kids!

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.