Find Us On Social Media :

5 Minuman yang Harus Dihindari Ketika Sakit Tenggorokan, Tak Hanya Soda

Ada beberapa minuman yang sebaiknya dihindari ketika sedang sakit tenggorokan, apa saja, ya?

GridKids.id - Sakit tenggorokan adalah salah satu keluhan kesehatan ketika muncul rasa nyeri, gatal, dan enggak nyaman di tenggorokanmu.

Sakit tenggorokan dipicu oleh berbagai penyakit dan gangguan kesehatan seperti adanya infeksi virus ke tubuhmu.

Kalau kamu sedang sakit tenggorokan biasanya makan dan minum jadi enggak nyaman, Kids.

Selama sakit tenggorokan seseorang harus membatasi makanan dan minumannya supaya sakitnya enggak makin parah.

Salah satu hal yang harus dijaga selama sakit tenggorokan adalah minuman yang kamu konsumsi, Kids.

Sebaiknya enggak mengonsumsi minuman yang manis atau punya kandungan gula tinggi.

Jika kamu tetap minum sembarangan, sakit dan peradanganmu akan lebih parah dan lebih lama sembuhnya, Kids.

Dilansir dari beberapa sumber, ada beberapa jenis minuman yang sebaiknya dihindari ketika kamu sedang sakit tenggorokan, nih. Apa saja, ya?

Minuman yang Harus Dihindari Ketika Sakit Tenggorokan

1. Jus Buah dengan Gula

Jus buah adalah salah satu olahan minuman dari buah segar yang menyehatkan asalkan enggak diberi tambahan gula.

Baca Juga: Bisa Makin Parah, Ini 6 Asupan yang Wajib Dihindari saat Panas Dalam

Namun, kebanyakan orang Indonesia terbiasa menambahkan gula pada jus buahnya.

Padahal jus buah dengan tambahan gula bisa membuat tenggorokan makin enggak nyaman.

Boleh minum jus, tapi sebaiknya pilih yang tanpa tambahan gula dan enggak boleh berlebihan meminumnya, ya, Kids!

2. Minuman Olahraga

Minuman olahraga atau sport drinks adalah salah satu jenis minuman yang dijual bebas di pasaran.

Mungkin kamu enggak asing dan sering mendengar istilah minuman isotonik di media iklan.

Minuman olahraga biasanya dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh yang hilang selama berolahraga atau banyak bergerak.

Meski begitu, banyak juga minuman olahraga yang tinggi kandungan gula yang bisa memperparah radang di tenggorokan.

3. Kopi

Kopi yang kaya kafein bisa membuat sakit tenggorokan jadi makin parah.

Kopi juga punya sifat diuretik atau membuat orang yang meminumnya jadi sering buang air kecil.

Baca Juga: 5 Minuman yang Bisa Redakan Radang Tenggorokan, Tak Hanya Wedang Jahe

Kalau sudah begini tubuh jadi lebih mudah dehidrasi dan membuat tenggorokan jadi lebih berisiko mengalami iritasi.

Jika pun memang ingin mengonsumsi kopi, harus memperhatikan kandungan kafeinnya harus yang rendah.

4. Soda

Bukan rahasia, soda selain menyegarkan rasa manisnya juga kuat, Kids.

Inilah kenapa sebaiknya hindari minum soda ketika tenggorokanmu sedang enggak nyaman.

Soda juga termasuk minuman yang bisa memicu inflamasi atau peradangan di tenggorokan.

5. Susu

Minuman susu ketika sakit tenggorokan sebaiknya dihindari, ya.

Pada beberapa orang, susu bisa membuat produksi lendir jadi lebih banyak dan kental.

Kalau sudah begitu, secara alami kita terus ingin membersihkan tenggorokan karena sensasi enggak nyamannya.

Hal ini malah bisa membuat tenggorokan jadi makin sakit dan teriritasi.

Baca Juga: Apa Susu yang Jadi Minuman Sehat Punya Batas Konsumsi Harian?

Itulah tadi beberapa jenis minuman yang sebaiknya dihindari ketika sedang sakit tenggorokan, Kids. 

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.