Find Us On Social Media :

Kolibri Jadi Satu-satunya Burung yang Dapat Terbang Mundur, Ini Penjelasannya

Salah satu keunikan burung kolibri adalah jadi satu-satunya burung yang dapat terbang mundur.

GridKids.id - Salah satu keunikan burung kolibri adalah jadi satu-satunya burung yang dapat terbang mundur.

Bersumber dari kompas.com, burung kolibri dapat menggerakkan sayapnya sebesar sudut 180 derajat menyerupai angka 8 sehingga dapat terbang mundur.

Kolibri atau hummingbird mempunyai bentuk badan yang kecil dan bulunya berwarna-warni.

Burung kolibri mampu mengepakkan sayapnya dengan cepat, yaitu 80 kali kepakan dalam satu detik.

Tak hanya terbang mundur, burung kolibri juga mampu terbang ke kanan, kiri, bawah, bahkan terbalik.

Bentuk paruh yang panjang digunakan burung kolibri untuk memakan nektar bunga, getah pohon, serangga, dan serbuk sari.

Habitat asli burung ini sangat luas dan tersebar di belahan bumi barat, Alaska Tenggara dan di daerah tropis termasuk Indonesia.

Nah, sayangnya burung kolibri yang terdiri dari 300 spesies telah masuk dalam daftar hewan yang akan punah.

Yuk, kita cari tahu sama-sama cara burung kolibri terbang mundur dan alasannya, Kids!

Burung Kolibri Mampu Terbang Mundur

Bagaimana burung kolibri dapat terbang mundur, Kids?

Kemampuan terbang mundur burung kolibri dimungkinkan oleh struktur sayapnya yang unik.

Baca Juga: Salah Satunya Burung Kolibri, Inilah 5 Hewan yang Paling Banyak Makan

Berbeda dengan burung lain, sendi bahu kolibri memungkinkannya memutar sayapnya hingga 180 derajat.

Hal ini memungkinkan mereka untuk mengepakkan sayapnya ke depan dan ke belakang, menghasilkan daya angkat untuk terbang mundur.

Selain struktur sayap yang unik, burung kolibri juga memiliki otot yang kuat untuk mendukung kemampuan terbangnya.

Otot-otot ini memungkinkan mereka untuk mengontrol gerakan sayapnya dengan presisi, sehingga mereka dapat terbang dengan lincah dan stabil, bahkan saat bergerak mundur.

Kemampuan terbang mundur memberikan beberapa manfaat bagi burung kolibri, yaitu:

1. Efisiensi Mencari Makan

Kolibri sering kali mengunjungi bunga yang berdekatan satu sama lain.

Dengan terbang mundur, mereka dapat berpindah dari satu bunga ke bunga lain dengan lebih mudah dan efisien.

Nah, hal ini bermanfaat baru burung kolibri tanpa harus berputar terlebih dahulu.

2. Menghindari Pemangsa

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Kolibri, Burung Kecil yang Bisa Terbang Mundur

Salah satu manfaat kemampuan terbang mundur oleh burung kolibri adalah untuk menghindari dan melarikan diri dari pemangsa.

Kemampuan terbang mundur membantu kolibri untuk menghindari predator dengan lebih mudah.

Mereka dapat dengan cepat terbang mundur dan bersembunyi di balik dedaunan atau ranting.

3. Mendapatkan Penglihatan yang Lebih Baik

Tahukah kamu? Kemampuan unik burung kolibri ini juga berkaitan dengan penglihatannya, lo.

Saat mencari makan atau mencari pasangan, kolibri dapat terbang mundur untuk mendapatkan pandangan yang lebih luas di sekitarnya.

Sekarang sudah tahu, ya, cara burung kolibri terbang mundur dan alasannya.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.