Find Us On Social Media :

13 Fakta Menarik Gunung Fitz Roy, Gunung Berasap dengan Puncak Tajam

Gunung Fitz Roy adalah salah satu gunung di Argentina yang dikenal karena keindahannya.

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar Gunung Fitz Roy?

Gunung Fitz Roy adalah salah satu gunung di Argentina yang dikenal karena keindahannya.

Gunung Fitz Roy (Monte Fitz Roy) berada di Patagonia, Argentina yang berbatasan dengan Chile.

Gunung ini mempunyai ketinggian 3.405 meter di atas permukaan laut (mdpl) dan berbentuk dramatis, lo.

Yap, puncak Gunung Fitz Roy berbentuk tajam dengan dinding yang curam. Para pendaki yang ingin menaklukan gunung ini harus memulai pendakian dari desa El Chalten.

Pedesaan El Chalten menawarkan panorama alam yang membuat pengunjung berdecak kagum dan membangkitkan semangat untuk terus berjalan hingga puncak, Kids.  

Bentang alam ini populer, bahkan setiap musim dingin selalu banyak pengunjung yang datang ke sini.

Pengunjung Gunung Fitz Roy mulai dari masyarakat lokal hingga wisatawan mancanegara rela menghabiskan waktu libur demi mendapatkan foto dengan pemandangan alam yang indah.

Diketehui Gunung Fitz Roy dapat dikunjungi secara gratis dan dapat didaki kapan saja, lo.

Tahukah kamu? Gunung Fitz Roy adalah tujuan utama bagi para pendaki, petualang, dan pecinta alam yang ingin menikmati keindahan alam gunung ini.

Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu fakta-fakta menarik tentang Gunung Fitz Roy, yuk, simak informasi di bawah ini!

Baca Juga: 13 Fakta Menarik Gunung Gede Pangrango, Dua Gunung yang Sering Dianggap Menyatu