Find Us On Social Media :

Apa Warna Api yang Paling Panas? #AkuBacaAkuTahu

Warna api menunjukkan tingkat panas api.

GridKids.id - Kids, apakah kalian pernah mengamati warna api yang sedang menyala?

Pada umumnya, nyala api akan berwarna merah saat dinyalakan.

Namun jika diamati, api bisa menunjukkan warna lain seperti biru hingga oranye.

Lantas, apa warna apa yang paling panas? Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mencari tahu jawabannya, ya.

Yuk, langsung saja kita cari tahu jawabannya bersama-sama!

Apa Warna Api Paling Panas?

Sebelum menjawab pertanyaan tersebuyt, kita perlu memahami hubungan antara suhu dan warna dalam konteks pembakaran.

Saat bahan bakar terbakar, energi panas dilepaskan, dan warna api yang dihasilkan terkait erat dengan suhu yang dicapai selama proses tersebut.

Ragam Warna Api

Api dapat menghadirkan berbagai warna, dan perubahan warna ini mencerminkan perbedaan suhu dalam pembakaran.

Warna-warna tersebut melibatkan berbagai panjang gelombang dalam spektrum cahaya.

Baca Juga: 13 Fakta Menarik Gunung Krakatau yang Berada di Lingkaran Api Pasifik