Find Us On Social Media :

Benarkah Kucing Bisa Mengenali Nama? Seperti Apa Penjelasannya?

Biasanya pemilik kucing akan menamai kucing peliharaannya. Tapi, apakah kucing mengenali namanya sendiri?

GridKids.id - Kucing yang dipelihara di rumah biasanya dinamai oleh pemiliknya.

Tak jarang nama itulah yang digunakan pemilik kucing untuk berinteraksi dengan peliharaannya.

Hal itu membuat kita jadi bertanya-tanya apakah kucing benar mengenali namanya sendiri?

Pertanyaan ini muncul karena tak jarang pemilik kucing akan memanggil nama kucingnya dan kucing akan menengok atau mendekat.

Ternyata hal ini bisa terjadi karena kucing dekat dengan manusia atau tuan yang memeliharanya, lo.

Dilansir dari laman kompas.com, sebuah penelitian terbaru yang rilis pada 2022 yang dirilis pada Scientific Reports mengungkap kalau kucing bisa mengenali namanya ketika dipanggil, Kids.

Selain itu, para ilmuwan Universitas Kyoto, kucing juga mengenali nama kucing lain yang akrab dengan mereka.

Tak hanya itu, sebenarnya kucing juga mengenali nama-nama manusia yang tinggal bersamanya, lo.

Kucing bisa terlihat cuek dan enggak peduli dengan sekitarnya, namun sebenarnya kucing menaruh perhatian juga.

Dalam penelitian yang sama, ilmuwan-ilmuwan itu mempelajari tentang perilaku kucing rumahan yang tinggal bersama kucing lain juga kucing yang tinggal di cafe kucing.

Lalu, seperti apa penjelasan tentang hasil penelitian yang melibatkan kemampuan kucing mengenal nama ini?

Baca Juga: Bentuk dan Ciri-Ciri Emosi yang Dirasakan Kucing Peliharaan, Apa Saja?

Kucing Rumahan Bisa Mengenali Nama

Penelitian itu menunjukkan kalau kucing bisa mengenali kucing sesuai nama yang mereka pahami.

Kucing rumahan akan terlihat bingung ketika gambar kucing yang familiar disebut dengan nama berbeda.

Sedangkan kucing yang tinggal di cafe kucing enggak menunjukkan reaksi yang sama dengan kucing rumahan.

Kucing yang tinggal di cafe kucing enggak terlihat bingung ketika ada nama dan gambar yang enggak sesuai.

Situasi ini diperkirakan terjadi karena kucing yang tinggal di cafe kucing enggak punya keakraban seperti yang kucing rumahan miliki.

Ada banyak sekali kucing yang tinggal di cafe kucing, sehingga mungkin enggak semuanya saling dekat dan familiar, ya.

Para peneliti memperkirakan kalau kucing rumahan bisa jadi belajar beradaptasi untuk mengenali nama lewat interaksi kucing selama tinggal di rumah.

Berbeda dengan kucing yang tinggal di kafe kucing, dengan banyak kucing lain dan manusia asing yang terus berganti datang dan pergi.

Jadi, bisa dibilang kucing rumahan belajar untuk mengenali nama di sekitarnya selama beberapa waktu.

Semakin sering berinteraksi, kucing akan belajar mengenali nama mereka sendiri juga nama penghuni rumah lainnya.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.