GridKids.id - Kids, apakah kamu sudah mempunyai rencana untuk memilih jurusan kuliah?
Di jenjang perguruan tinggi, ada banyak jenis ilmu yang dapat kalian geluti saat kuliah nanti.
Bahkan, ada beberapa jurusan kuliah yang memungkinkan kalian bisa belajar tentang Artificial Intelligence (AI), lo.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa jurusan kuliah yang berhubungan dengan Artificial Intelligence (AI), ya.
Yuk, langsung saja kita simak apa saja jurusan tersebut!
5 Jurusan Kuliah yang Berhubungan dengan AI
1. S1 Informatika
Program studi Informatika adalah jurusan yang mempelajari perangkat lunak dan sistem informasi.
Mahasiswa akan memeroleh pemahaman mendalam tentang algoritma dan pemrograman yang menjadi dasar utama dalam pengembangan teknologi AI.
Jurusan ini mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi pengembang perangkat lunak yang mumpuni dalam membangun aplikasi AI.
2. S1 Sains Data
Data Sains adalah jurusan yang berfokus pada analisis data untuk menghasilkan wawasan yang berharga.