Find Us On Social Media :

Apakah Tupai Ingat Makanan yang Disembunyikannya? #AkuBacaAkuTahu

Tupai sering menyembunyikan makanannya di musim dingin.

Fakta menarik tupai

1. Giginya terus bertumbuh

Kids, tupai memiliki empat gigi depan yang panjang dan sangat kuat. Ternyata, empat gigi tersebut akan bertumbuh terus-menerus, lo.

Walau tupai dapat menggigit benda yang keras, tupai merupakan hewan omnivora yang pemakan segala.

2. Dapat melompat dengan jauh

Walau tubuhnya terlihat kecil, tupai juga memiliki keahlian melompat yang tak kalah dari seorang atlet.

Seekor tupai dewasa bisa melompat dengan mudahnya sejauh tiga meter dari pohon ke pohon.

Sebab, tubuh tupai dilengkapi dengan lengan yang memiliki lapisan khusus yang dapat melebar saat tubuhnya melompat.

3. Berhibernasi saat musim dingin

Tupai akan berhibernasi selama musim dingin untuk menghangatkan tubuhnya. Cara ini dilakukan agar mereka dapat menghemat energi, tak kekurangan makanan, dan terhindar dari cuaca dingin.

Biasanya tupai akan berhibernasi di liang bawah tanah sedalam 1,2 meter dan mereka hidup bersama kawanannya.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Tupai, Salah Satu Hewan Pengerat yang Paling Cerdas

Tupai umumnya akan melakukan hibernasi selama 3-4 bulan. Mereka juga akan makan banyak makanan sebelumnya.

Jadi, itulah cara tupai yang dapat menemukan makanannya yang disembunyi selama musim dingin serta fakta menariknya!

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.