GridKids.id - Kids, kembali lagi bersama GridKids untuk membahas berbagai contoh peribahasa Bahasa Indonesia dan maknanya, nih.
Di artikel GridKids sebelumnya kamu sudah belajar bersama tentang berbagai contoh peribahasa Indonesia berawalan huruf 'T' dan makna di baliknya.
Kali ini kamu akan diajak melihat berbagai peribahasa Bahasa Indonesia berawalan huruf 'U' dan maknanya.
Yuk, simak sama-sama contoh peribahasa Indonesianya di bawah ini!
Contoh Peribahasa Indonesia Berawalan Huruf 'U' dan Maknanya
1. Uang = Setali tiga uang
artinya: sama saja
2. Uban = Sudah berubah baru berguam
artinya: orang tua yang bertingkah laku seperti anak muda
3. Ubi = Ada ubi ada talas, ada budi ada balas
artinya: barang siapa yang berbuat sesuatu tentu akan mendapat balasan yang setimpal
Baca Juga: 15 Contoh Peribahasa Bahasa Indonesia Berawalan Huruf S dan Maknanya
4. Ucap = Ucap habis niat sampai
artinya: semua yang dikatakan langsung dilaksanakan
5. Udang = Bagai udang dalam tangguk
artinya: dalam kesukaran
6. Uir-uir = diuji sama merah, dikati (ditahil) sama berat
artinya: sudah cocok benar (tentang suami-istri)
7. Ujung = Ujung jarum halus kelindan sutra
artinya: tipu muslihat yang sangat halus
8. Ukir = Mengukir langit
artinya: mengerjakan sesuatu yang sia-sia
9. Ukur = Ukur baju di badan sendiri
Baca Juga: 15 Contoh Peribahasa Bahasa Indonesia Berawalan Huruf R dan Maknanya
artinya: menganggap atau menilai orang lain sama dengan anggapan atau penilaian terhadap diri sendiri, tiap pekerjaan hendaklah dipilih sesuai kemampuan
10. Ulam = Ulam mencari sambal
artinya: perempuan yang mencari laki-laki
11. Ular = Sekerat ular sekerat belut
artinya: orang yang selalu berubah pendirian
12. Ulas = Limau masak seulas
artinya: Kepandaian seseorang yang melebihi kepandaian saudara-saudara lainnya.
13. Ulat = Mengorek lubang ulat
artinya: sengaja mencari alasan untuk bertengkar
14. Umbut = Mencari umbut kena buku
artinya: mencari yang baik, mendapat yang buruk
Baca Juga: 15 Contoh Peribahasa Bahasa Indonesia Berawalan Huruf O-P dan Maknanya
15. Umpan = Umpan seumpan, kali sebentuk
artinya: melakukan suatu usaha dengan tidak cukup alat dan syaratnya
16. Umpat = Umpat tidak membunuh, puji tidak mengenyang
artinya : baik celaan atau pun pujian tidak perlu dihiraukan, keduanya tidak merugikan dan tidak menguntungkan
17. Umur = Umur setahun jagung (darah setampuk pinang)
artinya: masih sangat muda; belum berpengalaman
18. Unjuk = Unjuk yang tidak diberikan
artinya: berjanji akan memberikan sesuatu, tetapi tinggal janji belaka
19. Unjur = Belum duduk belunjur dulu
artinya: sudah bergirang hati lebih dahulu sebelum tercapai apa yang dikehendaki
20. Unta = Bagai unta menyerahkan diri
Baca Juga: 10 Contoh Peribahasa Bahasa Indonesia Berawalan Huruf 'N' dan Maknanya
artinya: amat patuh menurut pada perintah; mengaku salah dan bertobat; orang bodoh dan lurus itu menguntungkan orang yang cerdik
21. Untung = Untung ada tuah tiada
artinya: ada kekayaan, tetapi tidak bahagia hidupnya; murah rezekinya tetapi selalu habis saja
22. Untut = Kaki untut dipakaikan gelang
artinya: maksud hendak memperindah malah memperburuk
23. Upik = Belum tentu si upik si buyungnya
artinya: belum tentu kesudahannya
24. Urat = Berhati baja. berurat kawat
artinya: orang yang tabah dan keras hati
25. Usul = Usul menunjukkan asal
artinya: kelakuan dan budi bahasa seseorang menunjukkan asal keturunan dan derajatnya.
Baca Juga: 15 Contoh Peribahasa Bahasa Indonesia Berawalan Huruf 'M' dan Maknanya
Itulah tadi beberapa contoh peribahasa Bahasa Indonesia yang berawalan huruf 'U' beserta makna atau artinya.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.